Bisnis.com, JAKARTA–Partai Demokrat secara resmi mengukuhkan Agus Harimurti Yudhoyono-lebih populer dengan nama AHY-sebagai Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) di Wisma Proklamasi, Jakarta, pada Sabtu (17/2/2018).
Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Kogasma, mengatakan Kogasma merupakan Komando Satuan Tugas Bersama pemenangan pemilihan umum 2019 partai Demokrat.
"Saya mendapatkan kepercayaan dan juga amanah sebagai Ketua Kogasma tersebut.Tentu ini adalah sebuah tanggung jawab yang harus saya jalankan dengan sebaik-baiknya, dengan segenap tenaga dan sepenuh hati karena memiliki misi besar untuk menyukseskan Demokrat terutama di Pemilu 2019 dan Pilkada Serentak 2018 ini berhasil dan mencapai sejumlah kemenangan," jelasnya.
Dia menambahkan hal tersebut menjadi harapan besar dari pembentukan Kogasma dan dirinya akan bersama-sama dengan Kader Demokrat, simpatisan dan relawan, yang menginginkan kesuksesan pada 2019 mendatang.
"Untuk itu saya juga mengajak semua untuk bekerja keras, berjuang bersama-sama," katanya.
Dia menambahkan tantangan terbesar bagi Kogasma adalah untuk membangun gedung soliditas.
"Dengan kerja keras kami berharap bisa memenangkan hati dan pikiran rakyat sebanyak-banyaknya. Ini tidak mudah," ujarnya.
AHY mengatakan walaupun sekarang merupakan zaman sosial media, dimana segala informasi bisa disebarkan dengan cepat. Namun, menurutnya untuk memenangkan hati dan pikiran rakyat tidak sesederhana itu.
"Oleh karena itu tidak ada yang menggantikan pentingnya pertemuan tatap muka, muka ketemu muka, hati ketemu hati dan dengan berinteraksi langsung dengan masyarakat dimana pun berada. Tentunya kita bisa mendapatkan masukan, aspirasi, termasuk keluhan mereka," jelasnya.
Setelah mendengarkan dan menangkap itu semua, katanya, maka Partai Demokrat harus bisa menghadirkan solusi.
"Ketika hari ini belum bisa berada di posisi atau otoritas tertentu karena memang tidak dalam pemerintahan. Kita berharap ke depan Partai Demokrat dapat lebih memberi solusi yang dapat dirasakan rakyat banyak, melalui kontribusi yang lebih nyata," jelasnya.
Dia mengatakan Kogasma menjadi bagian integral dan komprehensif dari Partai Demokrat secara keseluruhan.
"Ada Ketua Umum nya Bapak SBY dengan jajaran di tingkat pusat dan tentu juga memiliki cabang dan hierarki tegak lurus dengan yang paling bawah. Oleh karena itu saya juga memposisikan diri dengan tepat," katanya.
AHY mengatakan dirinya memiliki tugas dan misi khusus untuk memenangkan Pemilu 2019 maka jika dalam kesehariannya dan juga dalam konteks berbicara koalisi dan sebagainya ke depan akan dibicarakan bersama-sama.
"Tapi tidak hari ini, kami benar-benar hanya mengukuhkan sebuah semangat, keseriusan dari Partai Demokrat yang baru saja dinyatakan menjadi Peserta Pemilu 2019. Kami ingin benar-benar menunjukkan sebuah kesiapan, dan ini ditujukan kepada Kader Demokrat dimana pun berada karena ini penting," katanya.