Kabar24.com, JAKARTA - PT Asuransi Allianz Life Indonesia kembali dilaporkan oleh nasabahnya, kali ini oleh Reno Reynaldi yang mengaku telah menjadi nasabah Allianz sejak November 2016.
Kali ini, selain eks-Presdir Joachim Wessling, pihak Reno juga melaporkan satu orang lainnya yakni Todd Swihart. Sementara Yuliana Firmansyah yang pernah menjabat Manager Klaim didaftarkan sebagai saksi.
"Allianz kami laporkan karena ada klien kami yang merasa dirugikan. Kenapa dirugikan? Karena klaimnya itu tidak dibayar, kata pengacara Reno, Johnny Situwanda, Jumat (17/11/2017).
Johnny memaparkan bahwa kasus yang dilaporkan ini tidak jauh berbeda dari kasus Ifranius Algadri yang pernah melaporkan perusahaan asuranai asal Jerman tersebut karena klaim yang diajukan tak kunjung dibayar.
Agar klaim yang diajukan bisa dibayarkan, menurut Johnny, kliennya diminta menyertakan rekam medis lengkap yang tidak mungkin bisa didapatkan.
Para petinggi Allianz itu pun dilaporkan dengan laporan bernomor: LP/5633/XI/2017/PMJ/Dit. Reskrimsus tertanggal 17 November 2017.
Baca Juga
Adapun pihak Allianz ketika dihubungi mengatakan belum mendapatkan kabar terkait pelaporan ini dan masih belum bisa memberi komentar.
"Allianz belum terima informasi resmi dari kepolisian terkait laporan tersebut. Jadi saat ini belum bisa berikan keterangan lebih lanjut," kata Head of Corporate Communication Allianz Adrian DW saat dimintai konfirmasi oleh Bisnis.com.
Adrian juga membenarkan bahwa Todd Shiwart adalah salah satu petinggi Allianz Life dengan jabatan Dewan Direksi.