Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PAMERAN SENI RUPA: Artotel 'Hadirkan' Jokowi & Ahok ke Bali

Artotel Sanur Bali kembali menghadirkan pameran seni rupa yang menjadi salah satu ciri khas aktivitas hotel butik ini.
Dua karya Heart Lab Bali dalam pameran 'This and That' di Artotel Sanur Bali/Bisnis-Ema Sukarelawanto.
Dua karya Heart Lab Bali dalam pameran 'This and That' di Artotel Sanur Bali/Bisnis-Ema Sukarelawanto.

Bisnis.com, DENPASAR — Artotel Sanur Bali kembali menghadirkan pameran seni rupa yang menjadi salah satu ciri khas aktivitas hotel butik ini.

Sejumlah karya seni rupa kontemporer dari Rumah Seni Heart Lab dipajang di area Art Space, lobby Aratotel. 'This and That', begitu tajuk dari pameran ini.

“Karya para seniman Rumah Seni Heart Lab sudah bisa dinikmati di Artotel Sanur. Pameran akan berlangsung hingga 15 November,” kata Frederic Ferry, Marketing Communications Manager Artotel Sanur, Sabtu (16/9/2017).

Pameran 'This and That' menawarkan unsur parodi dan kocak lucu dari budaya pop modern. Parodi sosial, politik, dan berbagai isu kekinian ditampilkan. Di antaranya karya yang mereka-reka ikon populer Superman yang menggunakan balon sebagai alat terbang.

Selain itu, ada Basuki Tjahaya ‘Ahok’ Purnama sebagai pejuang silat Betawi dan ‘action figure’ koboi tegas yang siap ‘menembak’ para koruptor, hingga patung animasi Presiden Jokowi. Seluruh karya tersebut menampilkan objek bervariasi dari dua dimensi hingga tiga dimensi serta karya seni instalasi.

Heart Lab Bali yang didirikan pada 2002 merupakan rumah seni tempat berkreasi dan menyediakan karya seni berkualitas. Sejumlah karya mencirikan objek yang menyenangkan dan lucu seperti patung, lukisan dan foto untuk berbagai proyek seni dan koleksi pribadi.

Rumah seni milik seniman berbakat asal Indonesia Hanh ini memiliki pengalaman lebih dari 15 tahun di bidang seni dan penyelenggara pameran. Ia juga pernah mengelola kegiatan seniman kontemporer Indonesia di antaranya Yohanes Yani Halim, Wahyu Gunawan, dan Hari Prast.

Produk andalan Heart Lab bali adalah karya paper mache yang dibuat dari kertas daur ulang yang dirancang para seniman kontemporer. Heart Lab selalu mencoba untuk menerapkan desain ekologis dan berkelanjutan untuk menghadirkan karya seni berkualitas dan menyenangkan.

“Pameran 'This and That' akan memberikan sebuah pengalaman yang menyenangkan untuk semua orang,” kata Ferry.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper