Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gunungkidul Undang Investor Garap Potensi Wisata

Pemerintah Kabupaten Gunungkidul membuka kesempatan bagi investor swasta yang tertarik menggarap potensi wisatanya.
Wisatawan menikmati suasana matahari terbit di Bukit Watu Payung, Desa Girisuko, Panggang, Gunungkidul, DI Yogyakarta./Antara
Wisatawan menikmati suasana matahari terbit di Bukit Watu Payung, Desa Girisuko, Panggang, Gunungkidul, DI Yogyakarta./Antara

Kabar24.com, YOGYAKARTA-Pemerintah Kabupaten Gunungkidul membuka kesempatan bagi investor swasta yang tertarik menggarap potensi wisatanya.

Bupati Gunungkidul Badingah menuturkan di kabupaten yang dipimpinnya sesungguhnya punya banyak potensi wisata yang belum dieksplorasi. Dia memberi contoh wisata pantai. Dari 72 kilometer panjang pantai yang ada baru sekitar 25 kilometer yang dimanfaatkan.

Hanya saja sebagian lokasi tersebut membutuhkan investasi besar baik dari pemerintah untuk infrastruktur maupun dari pihak swasta untuk pengembangan hotel, resort, lapangan golf, restoran, dan lain sebagainya.

"Oleh karena itu kami terbuka dan mengundang para investor untuk berinvestasi di Gunung Kidul. Ada banyak peluang yang bisa dimanfaatkan seperti resort, transportasi, homestay dan lain-lain," katanya usai Seminar Pengembangan Industri Pariwisata Gunungkidul di Yogyakarta, Jumat (18/11).
 

Saat ini, provinsi DIY sebenarnya telah menjadi destinasi terbesar pariwisata di Indonesia setelah Bali. Hanya saja yang menjadi kekurangan adalah minimnya masa kunjungan.

Oleh karena itu, pemerintah  bekerja sama dengan pihak-pihak terkait untuk mengembangkan atraksi atau objek wisata yang dapat menahan wisatawan tinggal lebih lama di Yogyakarta, salah satunya pengembangan wisata di Kabupaten Gunungkidul.

Selain pengakuan UNESCO atas taman bumi Geopark Gunungsewu dan pantai Parangtritis,  Gunungkidul memiliki banyak potensi wisata yang tidak kalah indahnya, di antaranya Pantai Baron, Pantai Krakal, Pantai Kukup, Pantai Indrayanti, Pantai Sundak, Pantai Wedi Ombo, Pantai Watu Kodok, Pantai Sadranan, Pantai Sepanjang, Pantai Jogan, dan Pantai Siung.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Abdul Rahman
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper