Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ferry Dharma Kencana Tenggelam di Labuan Bajo

Kapal ferry Dharma Kencana VIII dengan Rute Maumere-Labuan Bajo-Surabaya tenggelam di perairan Labuan Bajo pada Jumat (14/10) malam setelah menabrak karang di wilayah perairan itu, namun tidak ada korban jiwa.
Kapal tenggelam/Ilustrasi-Antara
Kapal tenggelam/Ilustrasi-Antara

Kabar24.com, KUPANG--Kapal ferry Dharma Kencana VIII dengan Rute Maumere-Labuan Bajo-Surabaya tenggelam di perairan Labuan Bajo pada Jumat (14/10) malam setelah menabrak karang di wilayah perairan itu, namun tidak ada korban jiwa.

"Kapal tersebut tenggelam di dekat Pulau Bidadari setelah sekitar pukul 19.30 WITA menabrak karang," kata Kepala SAR Kupang I Gede Ketut Ardana kepada wartawan di Kupang, Sabtu.

Kapal tersebut membawa kurang lebih 121 penumpang yang terdiri 113 dewasa, empat anak, dan empat balita.

Dia mengatakan dalam kecelakaan tenggelamnya kapal tersebut tidak ditemukan adanya korban jiwa. Namun ada satu penumpang yang patah kaki akibat jatuh diduga akibat panik.

"Satu orang dilaporkan patah kaki, sehingga saat itu juga langsung dievakuasi ke puskemas terdekat," kata Ardana.

Dia mengatakan usai mendapatkan kabar kapal mengalami kecelakaan, Tim SAR dari Labuan Bajo, anggota TNI AL dan instansi terkait serta nelayan langsung ke lokasi.

Operasi penyelamatan pun berhasil.

Hingga kini, penyebab dari tenggelamnya kapal belum diketahui.

KM Dharma Kencana mengalami kerusakan dan kebocoran di lambung kanan kapal sehingga membuat kapal tersebut kemasukan air dan tenggelam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Rustam Agus
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper