Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bupati Purbalingga Minta SKPD Maksimalkan APBD

Seluruh jajaran satuan kerja perangkat daerah (SKPD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga diminta konsisten agar anggaran yang sudah ditetapkan supaya dilaksanakan.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, SEMARANG - Seluruh jajaran satuan kerja perangkat daerah (SKPD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga diminta konsisten agar anggaran yang sudah ditetapkan supaya dilaksanakan.

Selain itu, semua SKPD juga diminta melaksanakan paparan terkait program serta target penyelesaian pembangunan.

Bupati Purbalingga Tasdi meminta agar SKPD konsisten menggunakan anggaran serta meminta meminimalisir terjadinya sisa lebih penggunaan anggaran (SILPA). Adapun, ancaman pemotongan anggaran akan dilakukan bagi SKPD yang berpotensi menyumbang SILPA.

“Awas jangan sampai berani menganggarkan tetapi tidak berani menggunakan anggaran," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (28/3/2016).

Selain itu, lanjut Tasdi, jangan sampai anggaran yang sudah diberikan berkontribusi terhadap SILPA, kecuali SILPA karena efisiensi atau kegiatan yang tidak bisa dilaksanakan akibat pedoman juklak juknis dari pusat tidak turun, seperti kegiatan DAK dan lain sebagainya. Target tahun ini, bagi SKPD yang sudah menganggarkan tetapi tidak digunakan, pertengahan tahun anggaran tersebut akan dicoret untuk kegiatan lainnya.

Bupati menambahkan, bahwa kedisiplinan penggunaan anggaran sama halnya dengan pelaksanakan apel pagi para abdi Negara. Sehingga kedisiplinan juga mempunyai dampak terhadap anggaran dalam anggaran penerimaan dan belanja daerah (APBD).
Jika ABPD tidak berjalan dengan baik, berdampak kepada masyarakat serta gregetnya juga akan berkurang dan pembangunan akan terhambat.

“Oleh sebab itu, harus kerja keras dan displin, seperti disiplin pelaksanaan apel kerja aparatur sipil Negara,” tuturnya.

Untuk itu, kata bupati, semua program yang sudah ada di APBD bagi kepentingan rakyat harus pro terhadap kemiskinan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat, serta jangan sampai terjadi SILPA. SILPA akan semakin menghambat pertumbuhan ekonomi, karena APBD bergerak menumbuhkan ekonomi rakyat.

Pihaknya juga terus belajar menjadi penyelenggara Negara yang baik, professional, efektif, bersih dan demokratif untuk melayani masyarakat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khamdi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper