Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BOM SARINAH: Dunia Internasional Apresiasi Penanganan Aksi

Kalangan internasional mengapresiasi penanganan serangan kelompok teroris di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, yang menyebabkan 7 orang meninggal dunia, dan 20 orang lainnya luka-luka.
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. /Bisnis.com
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. /Bisnis.com

Kabar24.com, JAKARTA—Kalangan internasional mengapresiasi penanganan serangan kelompok teroris di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, yang menyebabkan 7 orang meninggal dunia, dan 20 orang lainnya luka-luka.

Retno Marsudi, Menteri Luar Negeri, mengatakan secara umum negara-negara lain di dunia memberikan tanggapan positif terhadap kinerja aparat keamanan. Kalangan internasional mengapresiasi respon cepat aparat keamanan dalam menghadapi serangan teroris.

“Dalam 3 jam semuanya sudah terkendali dan dapat membatasi kemungkinan-kemungkinan yang lain,” katanya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (15/1/2016).

Retno menuturkan Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) bahkan mengeluarkan pernyataan yang di  dalamnya mengapresiasi respon cepat dan keberanian aparat keamanan Indonesia dalam menghadapi serangan teroris.

Menurutnya, kalangan internasional juga menyampaikan bela sungkawa terhadap serangan teroris di Jakarta dan korban jiwa yang ditimbulkan. Negara-negara di dunia juga ikut mengutuk keras serangan yang terjadi di pusat kota tersebut.

“Secara umum dapat saya sampaikan bahwa tanggapan internasional sangat positif, dalam artian bahwa apa yang disampaikan dunia internasional adalah mengutuk serangan yang dilakukan teroris di Jakarta kemarin,” ujarnya.

Saat ini Presiden, lanjut Retno, Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih menerima panggilan telepon dari beberapa kepala negara dan pemerintahan dari negara sahabat terkait insiden tersebut. Hari ini, rencananya Perdana Menteri Australia, Raja Arab Saudi, dan Kanselir Jerman rencananya akan menelepon Presiden.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lili Sunardi
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper