Kabar24.com, JAKARTA -- Seiring kasus yang menempatkan Patrice Rio Capella sebagai tersangka, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh belakangan ini rajin "bersafari" atau melakukan pembicaraan terbuka baik kepada pers maupun dalam forum tertentu.
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengatakan kasus yang menjerat mantan Sekjen Partai Nasdem Patrice Rio Capella menjadi peringatan agar kasus yang mampu merusak citra partai tak berulang.
"Kasus ini tidak hanya warning bagi NasDem, politisi, namun bagi semuanya. Mari kita dukung penegakan hukum yang lebih kokoh dan transparan serta objektif. Tak boleh sepihak. Kami sambut transparansi itu," kata Surya saat menyambangi kantor Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi), Jakarta, Selasa (20/10/2015).
Menurut dia, kader NasDem tak boleh lagi terjerat kasus hukum karena keterlibatan kasus hukum akan menciderai citra partai dan menggerus kepercayaan masyarakat terhadap partai ini.
Selain itu, Surya Paloh juga menyinggung soal sistem demokrasi di Indonesia yang harus diperkuat.
Menurutnya, selain kasus Rio Capella, masih ada pekerjaan rumah yang harus dilakukan bersama-sama dengan semua elemen bangsa untuk memperkuat sistem dan kehidupan demokrasi di Indonesia.
"Selain kasus ini (Rio Capella) kita punya tugas bersama-sama masyarakat agar sistem demokrasi semakin kuat, agar menjadi kebanggaan masyarakat dan semangat kebangsaan. Tapi tetap ini menjadi warning (Nasdem), yang terkena kasus hukum ya ikuti prosesnya, yang belum kena jangan coba-coba," kata Surya.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Yayasan Formappi, Tommi Legowo mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan Rio Capella maupun NasDem yang dianggapnya sebuah hal yang langka dilakukan oleh parpol maupun kadernya jika terkena kasus hukum.
"Saya sangat setuju dengan Pak Surya, bagaimana kita menyelesaikan masalah itu yang sedang didera NasDem dan yang dilakukan NasDem masih jarang terhadi dalam menyelesaikan masalah. Di mana parpol itu harus transparan, salah satu yang lain patuh terhadap aturan yang dibuat sendiri oleh partai itu dan partai tetap sabar mengikuti hingga akhir proses ini," kata Tommi.
Surya Paloh datang didampingi Ketua Fraksi Partai Nasdem di DPR Victor Laiskodat dan Wakil Sekjen Nasdem Willy Aditya.