Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tiga Pimpinan KPK Sambangi Mabes Polri

Tiga pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi telah mendatangi Mabes Polri di Jalan Trunojoyo, Jakarta, Jumat (20/2/2015).Mereka adalah Adnan Pandu Praja, Taufiequrachman Ruki, dan Indrianto Seno Aji.
Wakapolri Komjen Pol. Badrodin Haiti (kanan) dan Ketua sementara KPK, Taufiequrachman Ruki, di Istana Negara, Jakarta, Jumat (20/2/2015)./Antara-Widodo S. Jusuf
Wakapolri Komjen Pol. Badrodin Haiti (kanan) dan Ketua sementara KPK, Taufiequrachman Ruki, di Istana Negara, Jakarta, Jumat (20/2/2015)./Antara-Widodo S. Jusuf
Bisnis.com,  Jakarta--Tiga pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi telah mendatangi Mabes Polri di Jalan Trunojoyo, Jakarta, Jumat (20/2/2015).Mereka adalah Adnan Pandu Praja, Taufiequrachman Ruki, dan Indrianto Seno Aji.
 
Ketiganya tiba sekitar pukul 17:15 WIB. Ruki mengenakan batik sementara Adnan dan Pandu mengenakan baju putih. Adapun Johan Budi tidak terlihat dalam rombongan tersebut.
 
Mereka langsung memasuki gedung Rupatama Mabes Polri untuk bertemu dengan calon Kapolri.
 
Saat dipanggil salah satu nama pimpinan KPK itu oleh wartawan, Ruki membalasnya dengan lambaian tangan.
 
Sebagaimana diketahui, di pagi harinya Presiden Joko Widodo telah melantik tiga plt pimpinan KPK diantaranya Johan Budi, Indrianto Seno Aji, dan Taufiequrachman Ruki di Istana Negara.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dika Irawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper