Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PM Abott Selamat dari Mosi Tak Percaya di Tubuh Partai

Perdana Menteri Australia Tony Abbott berhasil meraih dukungan 61 dari 102 suara partainya dalam satu mosi tidak percaya yang nyaris membuatnya turun dari jabatannya sebagai perdana menteri Australia
Perdana Menteri Australia Tony Abbott/commondreams.org
Perdana Menteri Australia Tony Abbott/commondreams.org

Bisnis.com, JAKARTA- Perdana Menteri Australia Tony Abbott berhasil meraih dukungan 61 dari 102 suara partainya dalam satu mosi tidak percaya yang nyaris membuatnya turun dari jabatannya sebagai perdana menteri Australia.

Pekan lalu para anggota Partai Liberal pendukung Abott memicu kehebohan politik setelah menyatakan niat mereka untuk menggelar mosi tidak percaya. Padahal, Abott baru berkuasa 17 bulan dengan janji ingin menciptakan “pemerintahan yang dewasa”.

Voting itu sendiri berlangsung dalam sebuah pertemuan partai sebagaimana dikutip CNN.com, Senin (9/2/2015).

Sebanyak 39 anggota dari Partai Liberal yang memilih menentang Abbott. Mereka menggunakan kritikan publik yang deras terhadap Abbott sebagai alasan untuk melakukan mosi tak percaya. Abott dinilai telah membuat lawannya, Partai Buruh, memimpin dalam poling.

Sebagai lawan politik, Partai Buruh memimpin suara hingga 57%. Sedangkan Partai Liberal hanya mendapatkan 43%. Angka tersebut dianggap  berpengaruh dalam sistem politik Australia yang hanya memiliki dua partai itu.

Kepada lawan politiknya di partainya sendiri, Abbott meminta diberi waktu enam bulan ke depan demi mendongkrak popularitas partai. Dia pun bersikeras akan memenangkan Pemilu Australia pada 2016 melawan Bill Shorten dari Partai Buruh.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : www.CNN.Com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper