Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KPK VS POLRI: Wakapolri Bantah Ada Skenario Tarik Kasus Komjen BG ke Kepolisian

Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Badrodin Haiti mengatakan tidak ada upaya skenario jika pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi tersangka, maka kasus Komjen BG dikembalikan ke kepolisian.
Trio Pimpinan KPK, (kiri ke kanan) Adnan Pandu Pradja, Abraham Samad, Zulkain. Polisi sudah terbitkan sprindik. /Antara
Trio Pimpinan KPK, (kiri ke kanan) Adnan Pandu Pradja, Abraham Samad, Zulkain. Polisi sudah terbitkan sprindik. /Antara

Kabar24.com, JAKARTA--Pihak kepolisian membantah sinyalemen ada upaya tertentu agar penanganan kasus Komjen Budi Gunawan dikembalikan ke pihak Polri.

Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Badrodin Haiti mengatakan tidak ada upaya skenario jika pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi tersangka, maka kasus Komjen BG dikembalikan ke kepolisian.

"Semua mengikuti ketentuan hukum yang berlaku, tidak diskenariokan," katanya di gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Kamis (5/2/2015).

Sementara itu, Kabareskrim Komjen Pol. Budi Waseso mengaku tidak mengetahui hal tersebut lantaran bukan kewenangannya.

"Saya hanya laksanakan penyidikan terhadap kasus yang dilaporkan ke Bareskrim saja," kata mantan Kapolda Gorontalo tersebut.

Dia menegaskan tidak akan menangani perkara yang berada di luar kewenangannya.

Sebelumnya, Pihak Mabes Polri telah mengeluarkan sprindik kepada pimpinan KPK yang dilaporkan ke Bareskrim di antaranya Abraham Samad, Adnan Pandu Praja, dan Zulkarnaen.

Sedangkan Bambang Widjojanto telah ditetapkan terlebih dahulu sebagai tersangka.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dika Irawan
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper