Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA ELPIJI NAIK: Harga Kebutuhan Pokok di Banten Pada September Ikut Terkerek

Badan Pusat Statistik Provinsi Banten menyatakan enam dari tujuh indeks kelompok pengeluaran masyarakat Banten mengalami kenaikan, sehingga laju inflasi Banten pada September 2014 secara year on year 6,12%.
Elpiji 12 Kg/Antara
Elpiji 12 Kg/Antara

Bisnis.com, TANGERANG - Badan Pusat Statistik Provinsi Banten menyatakan enam dari tujuh indeks kelompok pengeluaran masyarakat Banten mengalami kenaikan, sehingga laju inflasi Banten pada September 2014 secara year on year 6,12%.

Jaih Ibrohim, Kepala Bidang Integrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik (IPDS) BPS Provinsi Banten, mengatakan kenaikan indeks enam kelompok pengeluaran masyarakat akibat terbebani kenaikan harga gas elpiji 12 kg dan tarif dasar listrik.

“Kenaikan elpiji 12 kg secara otomatis menaikkan harga makanan jadi. Adapun kenaikan listrik pada Agustus berdampak merata kepada pengeluaran masyarakat secara keseluruhan,” ujarnya kepada Bisnis, Rabu (1/10/2014).

Kenaikan indeks terbesar terjadi pada kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau yakni 1,5%, disusul kelompok perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar 0,67%, kesehatan naik 0,48%, sandang naik 0,46%, pendidikan, rekreasi dan olahraga 0,44%, dan bahan makanan naik 0,25%.

Kenaikan bahan makanan, ujarnya, karena daging ayam ras di daerah perkotaan Banten khususnya Tangerang, Serang, Cilegon mengalami kenaikan. Sementara kelompok transportasi, komunikasi dan jasa keuangan justru mengalami penurunan indeks sebesar -0,51%.

Penurunan yang terjadi pada transportasi, ujarnya, karena biaya perjalanan angkutan udara telah kembali normal setelah melewati masa mudik lebaran pada Agustus. Sementara penurunan indeks komunikasi karena harga jual pulsa elektronik di sejumlah provider mengalami penurunan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper