Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Dia Foto Jakarta Hasil Jepretan Astronot

Ngetweet alias memposting teks atau foto melalui Twitter sudah menjadi aktivitas lumrah di era media sosial seperti saat ini. Tapi apa jadinya kalau yang nge-tweet adalah astronaut dari luar angkasa? Foto apa saja yang mereka tweet?
Foto Jakarta dari angkasa luar./ @Astro_Alex
Foto Jakarta dari angkasa luar./ @Astro_Alex

Bisnis.com, JAKARTA—Ngetweet alias memposting teks atau foto melalui Twitter sudah menjadi aktivitas lumrah di era media sosial seperti saat ini. Tapi apa jadinya kalau yang nge-tweet adalah astronot dari luar angkasa? Foto apa saja yang mereka tweet?

Dilansir io9.com, Dave MacClean, salah satu akademisi di Centre of Geographic Sciences, Nova Scotia baru-baru ini membuat peta interaktif yang menunjukkan sejumlah area di dunia yang berhasil dipotret oleh para astronaut yang kemudian diposting melalui Twitter.

Terdapat sedikitnya 650 foto hasil jepretan para astronot yang bertugas di International Space Station (ISS) itu. Sejumlah kota besar di berbagai benua terekam oleh lensa para awak ISS. Jakarta adalah salah satunya.

Foto itu diambil oleh astronaut asal Jerman Alexander Gerst dan diposting melalui Twitter pada 8 Agustus 2014. Dalam postingnya Gerts hanya menulis "Jakarta #bluedot". Tentu saja foto tidak detail karena diambil dari angkasa luar, hanya terlihat daratan dan lautan layaknya di peta.

Sejumlah kawasan di Indonesia juga masuk dalam penglihatan lensa para astronaut. Alamat peta interaktif tersebut dapat diakses melalui tautan ini https://www.arcgis.com/apps/OnePane/basicviewer/index.html?appid=7cd4e3c8a8fd4e9dbb46cb2e39cd83e3


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Galih Kurniawan
Editor : Setyardi Widodo
Sumber : @Astro_Alex, Twitter
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper