Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KONFLIK ISRAEL-PALESTINA: Ribuan Orang Padati Bundaran HI Kecam Israel

Ribuan orang mengatasnamakan Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) menggelar unjuk rasa mengutuk serangan Israel ke Jalur Gaza, Palestina di Bundaran HI Jakarta.

Bisnis.com, JAKARTA- Ribuan orang mengatasnamakan Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) menggelar unjuk rasa mengutuk serangan Israel ke Jalur Gaza, Palestina di Bundaran HI Jakarta, Jumat (11/7/2014).

Muqoddam Chalil, Penasihat KNRP mengatakan aksi tersebut dilakukan sebagai bentuk solidaritas warga Indonesia atas kekejaman zionis Izrael.

"Hari ini kami akan sampaikan perkembangan terkini bagaimana Palestina teraniaya oleh Israel," katanya di sela-sela aksi.

Dia menuturkan aksi akan dilaksanakan hingga petang dan diharapkan bisa mengumpulkan massa hingga 10.000 orang untuk sama-sama mendukung Palestina.

Menurutnya, calon presiden nomor urut 1 yakni Prabowo Subianto didampingi Ketua Umum Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta direncanakan akan hadir dan terlibat dalam orasi mengecam Palestina tersebut.

"Ya, kami sempat berkomunikasi, katanya Prabowo dan Anis akan hadir juga. Tetapi kepastiannya belum tahu, kita tunggu saja," katanya.

Berdasarkan pantauan, ruas jalan sekitar Bundaran HI Jakarta dipadati ribuan orang mengenakan pakaian putih. Mereka mengepalkan tangan sambil mengacungkan bendera Indonesia dan Palestina.

Massa aksi memadati Bundaran HI Jakarta sekitar pukul 13.30 WIB. Mereka serempak menyanyikan lagu Indonesia Raya dan yel-yel yang mengecam kekejaman Israel. Sesekala gema takbir berkumandang keras.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Khoer
Editor : Taufik Wisastra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper