Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MasterCard Akuisisi C-SAM

MasterCard segera menyelesaikan proses akuisisi perusahaan penyedia dompet elektronik C-SAM Inc.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - MasterCard segera menyelesaikan proses akuisisi perusahaan penyedia dompet elektronik C-SAM Inc.

Kedua perusahaan itu telah mencapai kesepakatan terkait akuisisi tersebut. Mereka telah menjalin kemitraan strategis global sejak Desember 2012. MasterCard sebelumnya memiliki saham minoritas di C-SAM Inc.

C-SAM telah mendukung berbagai layanan mobile payment komersial di India, Jepang (DNP), Meksiko, Singapura (Starhub), Amerika Serikat (ISIS) dan Vietnam.

“Keahlian C-SAM di bidang mobile software ke dalam MasterCard akan membantu kami meluncurkan rangkaian solusi mobile dan virtual yang lebih luas,” ujar Ed McLaughlin, Chief Emerging Payments Officer MasterCard dalam siaran pers, Rabu (26/2/2014).

Meski begitu dia tidak menyampaikan ketentuan dalam kesepakatan tersebut. Penyelesaian akhir akuisisi ini tergantung pada persetujuan pihak terkait dan ditargetkan bisa terlaksana pada kuartal pertama 2014.

“Akuisisi C-SAM merupakan langkah penting dalam sejarah perusahaan kami,” ujar Felix Marx, Chief Executive Officer C-SAM.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Galih Kurniawan
Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper