Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Galang Dana PAUD, Hughes Gandeng Komunitas Berlari untuk Berbagi

Jalur Pantura yang ramai dengan lalu lintas kendaraan bermotor antar provinsi, ternyata menjadi hotspot perdagangan anak di bawah umur tertinggi di Indonesia.
/Ilustrasi
/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA-- Jalur Pantura yang ramai dengan lalu lintas kendaraan bermotor antar provinsi, ternyata menjadi hotspot perdagangan anak di bawah umur tertinggi di Indonesia.

"Hal itu terjadi karena banyaknya keluarga prasejahtera serta ketidakmampuan guru dan orang tua dalam mendidik secara efektif," kata Dewi Hughes, selebritas yang juga pemerhati masalah anak ini di Jakarta, Minggu (16/2/2014).

Hughes mengaku prihatin dengan kondisi anak-anak di Jalur Pantura tersebut. Oleh karena itu, dia berusaha mengajak berbagai pihak untuk mau memperhatikan dan membantu anak-anak tersebut.

Salah satu yang dia lakukan adalah mengajak Komunitas Pelari untuk Berbagi guna mengumpulkan dana bagi penyediaan fasilitas pendidikan anak usia dini (PAUD) di Jalur Pantura.

Komunitas Pelari Berlari untuk Berbagi ini melakukan penggalangan dana untuk PAUD bagi masyarakat yang berada Jalur Pantura, melalui partisipasi di Tokyo Marathon 2014.

"PAUD adalah langkah yang lebih mudah dan strategis untuk untuk mengubah masa depan masyarakat," kata Hughes.

Dia mengatakan dana yang terkumpul nantinya disalurkan lewat Dewi Hughes International Foundation, untuk memberikan perhatian kepada guru PAUD, dan program parenting untuk orang tua dan muda.

Ada sekitar 40 pelari Berlari untuk Berbagi akan ikut dalam Tokyo Marathon, yang berlangsung 23 Februari 2014 di Jepang.

Melissa Karim, salah seorang anggota komunitas Berlari untuk Berbagi, menuturkan para peserta akan menyelesaikan lari marathon sejauh 42 kilometer di Tokyo, sekaligus menggalang dana agar anak-anak di Jalur Pantura mendapatkan pendidikan yang lebih baik.

"Kami percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk mengatasi permasalahan bangsa. Ada banyak masalah sosial di negeri ini, salah satunya adalah perdagangan anak dan eksploitasi seks di Jalur Pantura," ungkap Melissa.

Oleh karena itu, lanjutnya, diperlukan strategi pencegahan kejahatan kemanusiaan ini, dengan mendidik generasi termuda bangsa melalui program PAUD.

"Kami bekerja sama dengan Dewi Hughes International Foundation melihat pengalaman mereka dalam mengelola dan membina pendidikan anak usia dini yang berkualitas," ungkapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmayulis Saleh
Editor :
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper