Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penyaluran BLSM: 14.218 Kartu Harus Dikembalikan di Sulsel

Bisnis.com, MAKASSAR--PT Pos Indonesia menyebutkan terdapat 14.218 kartu perlindungan sosial (KPS) di Sulawesi Selatan yang harus dikembalikan dengan berbagai alasan.

Bisnis.com, MAKASSAR--PT Pos Indonesia menyebutkan terdapat 14.218 kartu perlindungan sosial (KPS) di Sulawesi Selatan yang harus dikembalikan dengan berbagai alasan.

"Ada beberapa KPS yang harus diretur atau dikembalikan, karena beerapa alasan seperti meninggal atau menolak untuk menerima," kata Kepala Area Ritel dan Properti Pos Indonesia Sulawesi Prihadi.

Hingga Rabu (24/7/2013), Pos Indonesia telah menyalurkan dana bantuan BLSM untuk 400.287 rumah tangga miskin di Sulsel, dengan besaran mencapai Rp120,08 miliar.

Masih terdapat 84.330 KPS atau Rp25,299 miliar yang belum dicairkan, termasuk 14.218 kartu yang harus di-return.

Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Agus Arifin Nu'mang mengatakan penggunaan data yang diambil pada 2011 membuat penyaluran bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM) kadang kurang tepat.

"Angka kemiskinan di Sulsel sendiri turun, dari sekitar 10% menjadi 9,54% saat ini," katanya. Data Badan Pusat Statistik menunjukkan jumlah orang miskin Sulsel 787.670.

Terkait penyaluran ulang KPS yang harus dikembalikan, dia berjanji akan meninjau ulang datanya agar tidak dana tersalurkan tepat sasaran.  (ra)

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper