JAKARTA: Bank Mandiri memberikan beasiswa senilai Rp2 miliar bagi atlet atletik yang berprestasi pada SEA Games 2011 lalu.
Zulkifli Zaini, Direktur Utama Bank Mandiri, mengatakan pemberian beasiswa sangat positif untuk membantu para atlet untuk berkembang menjadi lebih profesional dan mampu berprestasi lebih tinggi.
"Indonesia memiliki bibit atlet yang cemerlang di olahraga atletik pada SEA Games lalu. Para atlet itu perlu terus diasah baik keahlian maupun pendidikannya agar pada masa datang mereka dapat berprestasi lebih baik di kancah internasional," ujarnya hari ini.
Beasiswa diberikan kepada atlet peraih medali, hingga lulus atau maksimal selama 5 tahun. Besarnya beasiswa yang diberikan akan disesuaikan dengan prestasi masing-masing atlet.
Bagi atlet atletik peraih medali emas, jumlah beasiswa yang diberikan sebesar Rp40 juta per tahun, periah medali perak sebesar Rp20 juta per tahun dan bagi atlet peraih medali perunggu akan memperoleh beasiswa sebesar Rp14 juta setiap tahun.
Bob Hasan, Ketua Umum PB PASI, menyampaikan apresiasi kepada pemerintah melalui Kementerian BUMN atas perhatian yang besar pada olehraga atletik nasional.
"Realisasi pemberian beasiswa ini dapat memacu para atlet atletik untuk terus berprestasi dan mengembangkan diri menjadi profesional," ujarrnya.
Andi Mallarangeng, Menteri Pemuda dan Olahraga, mengatakan program pemerintah saat ini adalah atlet harus tetap bersekolah hingga lulus.
"Karena kami tidak mau atlet terlantar waktu tuanya karena dia tidak bersekolah," ujarnya.
Cabang atletik menyumbang 13 emas, 15 perak, dan 16 perunggu dalam SEA Games 2011 yang diselenggarakan di Palembang dan Jakarta. Cabang atletik juga mampu mengawinkan medali cabang bergengsi, yakni 100 meter putra dan 100 meter putri. (sut)