Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BNI Malang Incar Penyaluran KUR Rp1,5 Triliun

PT Bank Negara Indonesia (persero) Tbk atau BNI Wilayah Malang mengincar penyaluran KUR sebesar Rp1,5 triliun di 2018.
Kredit Usaha Rakyat/Istimewa
Kredit Usaha Rakyat/Istimewa

Kabar24.com, MALANG— PT Bank Negara Indonesia (persero) Tbk atau BNI Wilayah Malang mengincar penyaluran KUR sebesar Rp1,5 triliun di 2018.

Pgs CEO BNI Wilayah Malang Akbad Bachtiardi mengatakan KUR tersebut merupakan KUR Mikro. Karena potenesi pembiayaan di wilayah Malang pada sektor pertanian, maka diperkirakan KUR Pertanian menyerap 80% dari total target penyaluran kredit tersebut.

“Penyaluran KUR pada petani dan agen pupuk baru sekitar Rp 96 miliar,” katanya di sela-sela Sosilisasi KUR di Malang, Kamis (1/2/2018).

Sosialisasi kali ini BNI dan TNI merupakan kelanjutan pertemuan pada l 9 Januari 2018 di Madiun dengan Korem 081 Dhirotsaha Jaya Madiun.Korem 083 Baladhika Jaya Malang. melibatkan 9 (Sembilan) Dandim dan 86 pengusaha penggilingan padi.

Dengan sosialisasi KUR, diharapkan dapat meningkatkan penyaluran KUR ke petani dan pengusaha penggilingan padi. Selama 2017 BNI Wilayah malang telah menyerahkan lebih dari 375 ribu kartu tani dengan penyaluran KUR pada petani dan agen pupuk sekitar Rp. 96 Milyar

Sinergi antara BNI, Kementan dan TNI dilakukan dalam rangka percepatan program pemerintah, dimana keterlibatan TNI adalah sesuai dengan Instruksi Presiden agar ikut mensukseskan dalam mengawal program swasembada pangan. Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) dirasa sejalan dengan program ketahanan pangan ini.

Permodalan menjadi salah satu permasalahan yang selalu dialami oleh petani dan pengusaha penggilingan padi, sosialisasi tentang KUR sangat perlu dilakukan agar petani dan pengusaha tidak kesulitan dalam hal permodalan

Untuk Kartu Tani BNI Wilayah Malang mentargetkan akan menyerahkan sebanyak lebih dari 667 ribu lebih kartu.

Sebagai upaya pemerintah untuk meningkatkan serta pemerataan pembangunan, telah dirancang 9 (sembilan) Nawacita agenda prioritas menuju Indonesia yang berdaulat.

Telah banyak program yang telah dijalankan oleh pemerintah dan agar program tersebut sukses dan berhasil maka pemerintah menggandeng beberapa perusahaan BUMN, salah satunya adalah BNI.

Dalam mendukung program pemerintah NAWACITA yang ke 7 yaitu mewujudkan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor – sektor strategis ekomoni domestik.

Salah satu program yang tertuang dalam Nawacita pemerintah dalam sektor pertanian adalah meningkatkan kepemilikan petani atas tanah pertanian menjadi rata-rata 2 hektar, dan meningkatkan swasembada pangan dalam rangka ketahanan pangan.

Hal ini juga sejalan dengan strategi bisnis BNI di tahun 2018 yaitu meningkatkan bisnis pada nasabah Kementrian, khususnya yang terkait dengan tanaman pangan.

Pada kesempatan kali ini sosialisasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang dilaksanakan di Aula BPTP Karanglo Malang dihadiri oleh Danrem 083 (Baladhika Jaya) Kolonel Inf. Bangun Nawoko dan dibuka oleh Deputy General Manager Bisnis Kecil, Sunarna Eka N didampingi Pgs CEO BNI Wilayah Malang Akbad Bachtiardi.(

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Choirul Anam
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper