Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PENERIMAAN CPNS LIPI 2017 : LIPI Buka 175 Formasi untuk Peneliti

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) memberi kesempatan bagi warga negara Indonesia (WNI) untuk mengikuti seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2017.
LIPI buka lowongan CPNS untuk peneliti./lipi.go.id
LIPI buka lowongan CPNS untuk peneliti./lipi.go.id

Kabar24.com, JAKARTA - Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) memberi kesempatan bagi warga negara Indonesia (WNI) untuk mengikuti seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2017.

SIMAK : Cek di Sini Alur Penerimaan CPNS LIPI Tahun 2017

Dikutip dari laman Lipi.go.id, 6 September, LIPI membuka lowongan untuk 175 formasi menjadi peneliti. Penerimaan CPNS ini merupakan bagian dari Gelombang II pendaftaran CPNS yang telah dibuka Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan) sejak 11 September 2017 hingga 25 September 2o17 mendatang.

Lowongan yang dibuka oleh LIPI secara tingkat pendidikan bervariasi dari mulai lulusan Strata-1 (S1) hingga lulusan doktor. Dari segi keilmuan, LIPI membuka lebih dari 30 bidang keilmuan bagi para pendaftar mulai dari bidang Kimia, Biologi, Teknik Geologi, Teknik Lingkungan, Teknik Industri, Oseanografi, Kesehatan Masyarakat, Kedokteran Hewan, Ekonomi, Farmasi, Hukum, Sosiologi, Antropologi, Filsafat hingga Politik dan Pemerintahan.

Dari total 175, LIPI memberikan delapan lowongan bagi para pendaftar cumlaude, dua lowongan bagi para penyandang difabel, dua lowongan bagi para pendaftar dari Papua dan Papua Barat serta 163 bagi para pendaftar umum. Secara umum, LIPI mengisyaratkan para pendaftar tidak terlibat menjadi anggota/pengurus partai politik dan tidak terlibat dalam politik praktis.

Dalam kriteria lowongan LIPI juga mengisyaratkan para pendaftar harus memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 dan berasal dari perguruan tinggi yang telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Indonesia.

Khusus bagi para penyandang difabel, pendaftar dibuka dari dua bidang keilmuan yakni, Ekonomi (Ekonomi Pembangunan) dan Sosiologi. Sementara dua lowongan peneliti yang ditawarkan pada masyarakat Papua dan Papua Barat, dibuka bagi para lulusan dari bidang keilmuan Biologi dan Antropologi.

Penerimaan CPNS di LIPI itu berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 54 Tahun 2017 tentang Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia Tahun Anggaran 2017, membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia untuk mengikuti seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2017, yang akan di tugaskan di lingkungan LIPI.

Tim Humas LIPI mengimbau, setiap masyarakat dan para pendaftar waspada terhadap informasi yang menyesatkan dan iming-iming dari pihak-pihak yang berkepentingan.

“Dan, mohon untuk selalu dicermati bahwa informasi resmi mengenai penerimaan CPNS LIPI hanya melalui web LIPI, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kementerian PANRB), dan Badan Kepegawaian Negara (BKN),” demikian pernyataan tertulis LIPI.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper