Kabar24.com, JAKARTA - Kabar duka datang dari Hasyim Muzadi yang telah meninggal dunia pagi tadi di Malang, Jawa Timur. Kabarnya, Hasyim menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 06.30 wib, di Malang.
Kabar duka itu juga disampaikan Gus Mus atau Mustofa Bisri dalam akun twitternya,
"InnaliLlãhi wainnã ilaiHi rãji'n. Kita kehilangan lagi seorang tokoh, mantan Ketum PBNU, KH. Hasyim Muzadi. Semoga husnul Khãtimah" demikian tulisnya
Kyai Haji Ahmad Hasyim Muzadi (lahir di Bangilan, Tuban, 8 Agustus 1944; umur 72 tahun) adalah seorang tokoh Islam Indonesia dan mantan ketua umum Nahdlatul Ulama yang menjabat sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden sejak 19 Januari 2015.
Ia juga pernah menjadi pengasuh Pondok Pesantren Al-Hikam di Malang, Jawa Timur, sebelumnya dia sempat mengeyam pendidikan di Pondok Pesantren Modern Darussalam gontor (1956 - 1962).
Kemarin, Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menjenguk KH Hasyim Muzadi di kediamannya di Malang, Jawa Timur. Pagi kemarin, Rabu (15/3/2017) Presiden dan Ibu Negara bertolak ke Malang, menuju kediaman KH Hasyim Muzadi di Jalan Cengger Ayam Malang.
Baca Juga
Tiba pukul 09.50 WIB, Presiden dan Ibu Iriana diterima oleh istri KH Hasyim Muzadi, Hj. Mutammimah di ruang tengah kediaman tersebut. Di sana hadir Kepala RS Lavalette Abdul Rokhim serta Ketua Tim Medis RS Lavalette dr. Hariadi Moeljosoedirdjo, Sp.PD.