Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Istana Singgung Penggunaan Jet Pribadi Megawati, PDIP: Itu Perjalanan Kebangsaan

Ketua DPP PDIP Said Abdullah angkat bicara soal Istana yang menyinggung Megawati Soekarnoputri soal penggunaan jet pribadi usai adanya polemik Kaesang Pangarep.
Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah ketika ditemui wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (19/9/2024)/Bisnis-Annisa Nurul Amara
Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah ketika ditemui wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (19/9/2024)/Bisnis-Annisa Nurul Amara

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua DPP PDIP Said Abdullah ikut angkat bicara soal Istana yang menyinggung Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri soal penggunaan jet pribadi usai adanya polemik Kaesang Pangarep.

Dia tidak banyak mengomentari soal klarifikasi Kaesang Pangarep terkait dengan penggunaan jet pribadi dalam perjalanannya ke Amerika Serikat.

“Kalau soal jet pribadi kan Kaesang sudah menjelaskan ke KPK,” ucap Said kepada wartawan, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (19/9/2024). 

Lebih lanjut, Said pun mengomentari perihal Istana yang membela Kaesang, bahkan menyinggung sosok Megawati Soekarnoputri dan Mahfud MD.

“Respons Istana bawa-bawa Ibu Mega dan sebagainya, ya itu kan biasa saja. Itu kan lagi perjalanan kebangsaan, kan tidak substansial,” lanjutnya.

Menurutnya, hal yang sudah diklarifikasi Kaesang ini tak perlu diperpanjang. Bagi dia, saling mengomentari, tidak produktif untuk menyelesaikan masalah. 

“Sahut bersahutan itu yang tidak produktif, untuk apa juga,” pungkasnya. 

Diberitakan sebelumnya, Istana membela Kaesang bahkan menyinggung sosok Megawati Soekarnoputri dan Mahfud MD. Kedua tokoh itu, menurut mereka, juga sering bepergian menumpang jet pribadi. 

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi, seperti dilansir dari Antara, menegaskan bahwa di tengah banyaknya pejabat publik yang menggunakan pesawat jet, Kaesang menggunakan fasilitas tersebut dengan status bahwa dirinya bukan pejabat publik.

Hasan pun menyinggung Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri yang kerap kali menggunakan pesawat jet pribadi, baik di dalam negeri maupun luar negeri. Hasan menegaskan bahwa Kaesang dan Megawati keduanya bukanlah pejabat publik.

Kemudian, Hasan juga menyinggung Mahfud MD yang saat itu masih menjabat sebagai Menkopolhukam dan mengaku lebih sering menggunakan pesawat jet pribadi milik Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla.

Di sisi lain, Kaesang sebagai putra bungsu Presiden Joko Widodo yang menggunakan pesawat jet pribadi justru menjadi berita yang heboh. Dia menilai kondisi tersebut seperti pengadilan oleh pers atau "trial by press" terhadap Kaesang dan Erina karena ada faktor kebencian.

"Saya merasa ini kayak semacam trial by press terhadap Mas Kaesang karena soal kebencian tadi. Kebencian yang mereka tumpuk-tumpuk kemudian ketemu ini kemudian diglorifikasi," kata Hasan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Muhammad Ridwan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper