Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menakar Peluang PSI Lolos ke Senayan dari Hasil Sementara Quick Count Pemilu 2024

Dari beberapa hasil sementara quick count Pemilu 2024, PSI belum memenuhi 4% suara untuk bisa menempatkan wakilnya di Gedung DPR Senayan
Menakar Peluang PSI Lolos ke Senayan dari Hasil Sementara Quick Count Pemilu 2024. Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama Erina Gudono usai mencoblos di TPS 063 Tower 10 Apartemen Taman Rasuna, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024). JIBI/Annasa Rizki Kamalina
Menakar Peluang PSI Lolos ke Senayan dari Hasil Sementara Quick Count Pemilu 2024. Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bersama Erina Gudono usai mencoblos di TPS 063 Tower 10 Apartemen Taman Rasuna, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2024). JIBI/Annasa Rizki Kamalina

Bisnis.com, JAKARTA - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menjadi satu dari total 24 partai politik peserta Pemilu 2024. Parpol pendukung paslon 02 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka ini harus mendulang suara minimal 4% untuk bisa mengirimkan wakilnya di DPR RI.

Adapun ketentuan tersebut tertuang dalam UU Pemilu, tepatnya pada Pasal 414 ayat (1) yang berbunyi “Partai Politik Peserta Pemilu harus memenuhi ambang batas perolehan suara paling sedikit 4% (empat persen) dari jumlah suara sah secara nasional untuk diikutkan dalam penentuan perolehan kursi anggota DPR”.

Berdasarkan hasil quick count Pemilu 2024 yang dihimpun Bisnis hingga sekitar jam 19.00 WIB, parpol pimpinan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep ini belum memenuhi batas minimal suara 4% untuk masuk 'Senayan'.

Hasil quick count sementara Pemilu 2024 dari Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan PSI baru memperoleh sekitar 2,95%. Dalam survei tersebut, parpol dengan perolehan suara tertingi dipegang oleh PDIP dengan 18,16%, diiikuti Golkar (14,14%), Gerindra (11,60%) dan PKB (10,51%).

Setali tiga uang, hasil quick count sementara Pemilu 2024 dari Poltracking Indonesia menunjukkan PSI masih berada di angka 2,67%. Sementara itu, PDIP memimpin dengan perolehan 18,82%.

Hasil quick count sementara Pemilu 2024 dari Indikator Politik menunjukkan suara PSI belum genap 4% atau tepatnya 3,02%. Tak jauh berbeda, PDIP juga menjadi pemuncak dengan dulangan 15,63%, diikuti Golkar (14,64%), dan Gerindra (15,63%).

Adapun, hasil quick count tersebut berdasarkan suara masuk 86,5%. Jumlah suara quick count bukanlah hasil resmi perhitungan suara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Target Kaesang untuk PSI

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep mengungkap dua target dalam Pemilu 2024. Target pertama adalah paslon 02 Prabowo-Gibran memenangi Pilpres 2024 dalam satu putaran.

“Yakin 1 putaran [kemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka],” ujarnya, Rabu (14/2/2024).

Target kedua adalah PSI maju ke Senayan tahun ini. Pasalnya sejauh ini PSI baru mampu menembus DPRD DKI, dan belum ada yang menduduki kursi di Senayan. 

Kaesang mengungkapkan rasa optimisnya berangkat dari survei internal PSI dengan besaran suara 5,1%-6%. 

“Menurut data optimis banget walaupun deg-deg an tetep. Kami yakin karena data,” tegasnya. 

Kaesang menemukan di beberapa tempat, data tersebut terbukti salah satunya di Dapil 2 NTT dengan jumlah suara mencapai 18%. Sementara itu, di dapil lainnya di wilayah yang sama, PSI mendapatkan suara di rentang 10%-12%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper