Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Soal Tes Kesehatan Anies-Cak Imin, Dokter RSPAD Gelar Pleno Sore Ini

Kepala Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto Albertus Budi Sulistya menyatakan akan melaksanakan sidang pleno, pada Sabtu (21/10/2023) sore.
Calon presiden (capres) Anies Baswedan dan calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin selesai melaksanakan tes kesehatan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Sabtu (21/10/2023). JIBI/Bisnis-Erta Darwati.
Calon presiden (capres) Anies Baswedan dan calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin selesai melaksanakan tes kesehatan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Sabtu (21/10/2023). JIBI/Bisnis-Erta Darwati.

Bisnis.com, JAKARTA - Kepala Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto Albertus Budi Sulistya menyatakan akan melaksanakan sidang pleno, pada Sabtu (21/10/2023) sore. 

Dia mengatakan sidang pleno tersebut sebagai langkah selanjutnya setelah selesai memeriksa kesehatan pasangan calon presiden (capres) Anies Baswedan dan calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. 

"Sesuai dengan mandat dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) maka kami akan lakukan sidang pleno sore ini juga hasil akan kami serahkan seluruh rangkaian paslon selesai kami secara resmi akan serahkan ke KPU," katanya saat konferensi pers, di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Sabtu (21/10/2023). 

Albertus mengatakan bahwa semua hasil pemeriksaan terhadap pasangan capres dan cawapres yang sudah ditetapkan dalam sidang pleno akan diserahkan ke KPU. 

"Jadi kami akan ke KPU serahkan setelah seluruh paslon selesai laksanakan pemeriksaan," ujarnya. 

Lebih lanjut, dia menjelaskan bahwa tes kesehatan Anies-Cak Imin berjalan lebih cepat dan selesai lebih awal dari yang dijadwalkan. 

"Sore ini pukul 16.05 WIB, pasangan calon presiden dan wapres bapak Anies dan bapak Muhaimin telah melaksanakan pemeriksaan kesehatan atau uji kesehatan lengkapi persyaratan ke KPU berkaitan dengan persyaratan untuk jadi capres dan cawapres," ucapnya. 

Sementara itu, Anies juga menyatakan bahwa rangkaian tes kesehatan yang dia jalani selesai lebih awal, sehingga sudah bisa keluar pukul 16.00 WIB.

"Alhamdulillah semua rangkaian yang seharusnya selesai jam 5 (sore) telah selesai jauh lebih awal. Sehingga jam 4 (sore) kita sudah bisa keluar. Kami sampaikan apresiasi terima kasih, dan mudah-mudahan dengan awalan yang baik ini proses-proses ke depannya menjadi makin baik lagi," ujarnya. 

Seperti diketahui, Anies dan Cak Imin menjalani tes kesehatan sebagai syarat dari penyelenggara KPU untuk sebagai pasangan capres dan cawapres yang akan maju di pemilu 2024.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Erta Darwati
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper