Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Malaysia Umumkan Bantuan Kemanusiaan ke Gaza Palestina Rp331,8 Miliar

PM Malaysia Anwar Ibrahim mengumumkan bantuan kemanusiaan untuk Gaza Palestina senilai Rp331,8 miliar
Malaysia Umumkan Bantuan Kemanusiaan ke Gaza Palestina Rp331,8 Miliar. Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim memulai tugasnya sebagai perdana menteri pada hari ini, Jumat (25/11/2022)./Bernama
Malaysia Umumkan Bantuan Kemanusiaan ke Gaza Palestina Rp331,8 Miliar. Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim memulai tugasnya sebagai perdana menteri pada hari ini, Jumat (25/11/2022)./Bernama

Bisnis.com, JAKARTA - Perdana Menteri (PM) Malaysia Anwar Ibrahim mengumumkan bantuan dana kemanusiaan untuk Gaza Palestina sebesar RM100 juta atau Rp331,8 miliar. 

Anwar menekankan bahwa bantuan kemanusiaan untuk warga Gaza Palestina harus segera disalurkan. 

"Hari ini saya umumkan komitmen Malaysia yang menambah bantuan kemanusiaan bernilai RM100 juta untuk disalurkan khusus kepada tabung kemanusiaan dan perobatan untuk rakyat Gaza," katanya, di platform X, Senin (16/10/2023). 

Dia menyerukan kepada seluruh negara terkait untuk segera mengulurkan bantuan untuk Gaza, Palestina. 

"Bantuan kemanusiaan harus segera digerakkan dan saya seru kepada negara terkait agar tidak terus bersikap hipokrit dalam mengulurkan bantuan sewajarnya," ujarnya. 

Lebih lanjut, dia menyatakan tidak mudah bagi Palestina untuk menghadapi Israel, dan menanggung semua beban moral dengan banyaknya serangan. 

"Tekanan hebat daripada rejim Israel bukanlah suatu perkara mudah bagi rakyat Palestina yang terpaksa menanggung beban susulan pergolakan yang berlaku," tambahnya. 

Seperti diketahui, ketegangan di Timur Tengah kembali berkobar setelah militan Hamas menyusup ke Israel dari Jalur Gaza pada 7 Oktober 2023.

Gerakan Hamas sebagai respons terhadap tindakan otoritas Israel terhadap Masjid Al-Aqsa di Bukit Bait Suci Yerusalem. 

Israel mengumumkan blokade total terhadap Gaza dan mulai melakukan serangan terhadap daerah Palestina itu, serta wilayah tertentu di Lebanon dan Suriah. 

Bentrokan juga terjadi di Tepi Barat. Lebih dari 2.700 warga Palestina tewas dan sekitar 10.800 orang menderita luka-luka. Di Israel, jumlah korban tewas telah meningkat dengan mencapai sekitar 1.500 orang dan hampir 4.000 orang terluka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Erta Darwati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper