Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Simpang Siur Patung Soekarno di Bandung Barat, Bukan 10 Triliun tapi 20 Triliun?

Viral di media sosial Bandung Barat akan membangun patung Soekarno senilai Rp10 triliun.
Patung Soekarno/Twitter
Patung Soekarno/Twitter

Bisnis.com, SOLO - Sedang viral di media sosial Patung Soekarno setinggi 100 meter akan dibangun di Bandung Barat. Kabarnya, patung ini memiliki nilai investasi Rp10 Triliun.

Nantinya, Patung Soekarno ini akan dibangun di kawasan Perkebunan Walini, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat (KBB) di mana proyeknya akan dimulai pada tahun depan.

Berdasarkan desain yang beredar, patung Soekarno akan dibuat dalam posisi duduk dengan kepala yang dilengkapi peci menengok ke arah kanan dan di bagian bawah terdapat bangunan dan tumbuhan hijau.

Di Twitter, banyak yang mengira bahwa investasi Rp10 triliun tersebut hanya akan digunakan untuk membuat Patung Soekarno.

Hal tersebut sempat disampaikan oleh Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) KBB, Maman Sulaeman.

"Tinggi patungnya nanti sekitar 100 meter, di lahannya bekas TOD KCJB Walini. Nilai investasinya sekitar Rp10 triliun," ujar Maman.

Akan tetapi dalam keterangannya lebih lanjut, Maman mengatakan bahwa Patung Soekarno ini nantinya akan dilengkapi dengan agrowisata dan lain-lain. 

Sementara itu menurut Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan, mengatakan bahwa biaya ini tidak hanya diperuntukkan bagi pembangunan patung Soekarno saja, tetapi juga mencakup perumahan, perkantoran, dan pusat bisnis yang terintegrasi.

"Nilai investasi sebesar Rp10 triliun itu bukan hanya untuk pembangunan patung Soekarno, tapi juga untuk pembangunan perumahan, perkantoran, pusat bisnis yang saling terintegrasi," ungkap Hengky, di Lembang, Selasa (15/8/2023) seperti dilansir dari RRI.

Namun tetap saja, ketika diakumulasi, total biaya untuk membangun kawasan Walini Raya, yang direncanakan akan berdiri di atas lahan seluas 1.270 hektare ini akan menelan biaya sekitar Rp20 Triliun.

"Sebenarnya 10 triliun itu bukan hanya pembuatan patung Soekarno, tapi satu kawasan yang mungkin kalau diakumulasikan dengan pembangunan yang lain bisa lebih. Mungkin bisa 20 triliun karena luasan yang nanti dibangun itu hampir kayak Kota Baru Parahyangan, 1.270 hektare," imbuhnya.

Sebagai informasi, Kota Walini Raya ini diproyeksikan sebagai pusat bisnis berkelas internasional dengan permukiman berwawasan ramah lingkungan.

Selain menyulap lahan menjadi pusat bisnis dan perumahan, Kota Walini Raya juga mengusung konsep pariwisata yang saling terintegrasi dengan sektor lain.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper