Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PM Australia Sedih Tak Bisa Diplomasi Bersepeda Keliling Sydney Ala Jokowi

PM Australia Anthony Albanese mengaku sedih tak bisa mengajak Presiden Jokowi untuk bersepeda berkeliling di halaman belakang Admiralty House.
PM Australia Albanese mengajak Presiden Jokowi menaiki kapal dari Dermaga Admiralty House menuju Dermaga Taronga Zoo, Selasa (4/7/2023).  Albanese mengaku sedih tak bisa mengajak Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk bersepeda berkeliling di halaman belakang Admiralty House saat kunjungan kenegaraannya ke negeri kanguru. Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev).
PM Australia Albanese mengajak Presiden Jokowi menaiki kapal dari Dermaga Admiralty House menuju Dermaga Taronga Zoo, Selasa (4/7/2023). Albanese mengaku sedih tak bisa mengajak Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk bersepeda berkeliling di halaman belakang Admiralty House saat kunjungan kenegaraannya ke negeri kanguru. Foto: BPMI Setpres/Laily Rachev).

Bisnis.com, JAKARTA – Perdana Menteri (PM) Australia Anthony Albanese mengaku sedih tak bisa mengajak Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk bersepeda berkeliling di halaman belakang Admiralty House saat kunjungan kenegaraannya ke negeri kanguru tersebut.

“Sayangnya, [saat kunjungan balasan Jokowi]. Kami tidak memberinya pengalaman bersepeda [karena hujan],” ujarnya dikutip melalui Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (4/7/2023).

Sebelumnya, Presiden Jokowi melakukan diplomasi sepeda bersama Perdana Menteri Australia Anthony Albanese, di area Kebun Raya Bogor pada Senin (6/6/2022).

Jokowi mengajak Albanese bersepeda usai mereka melakukan kegiatan menanam pohon. Kedua pemimpin lalu menggowes sepeda menuju menuju Resto Raasaa yang terletak di Kebun Raya Bogor. 

Tak hanya didukung cuaca yang mendukung, orang nomor satu di Indonesia itu juga menampilkan sepeda bambu sebagai moda kendaraan yang ramah lingkungan.

Lebih lanjut, Albanese mengatakan meskipun tak bisa melakukan diplomasi serupa, tetapi dirinya tak kehabisan akal dan memilih mengajak Jokowi menaiki kapal dari Dermaga Admiralty House menuju Dermaga Taronga Zoo usai hujan mereda.

Sekitar pukul 13.20 waktu setempat, Jokowi bersama Albanese terlihat menaiki kapal yang dimiliki Australian Federal Police tersebut untuk bertolak menuju lokasi penyelenggaraan Annual Leaders’ Meeting (ALM).

Usai menempuh perjalanan selama 20 menit, Jokowi bersama Albanese tiba di Dermaga Taronga Zoo dan melanjutkan perjalanan dengan rangkaian kendaraan menuju lokasi penyelenggaraan Annual Leaders’ Meeting (ALM).

“Tentunya, hari ini, kami tetap melakukan perjalanan yang sangat menyenangkan dan menyenangkan di pelabuhan yang indah di Sydney. Karena, saya benar-benar bertekad saat itu untuk bisa membalas pengalaman saat kunjungan bilateral pertama saya sebagai Perdana Menteri saat mengunjungi Indonesia,” ungkapnya.

Selanjutnya, Jokowi mengakhiri kegiatan kunjungan hari keduanya di Sydney, Australia, dengan jamuan santap malam bersama Albanese di Kirribilli House. Kedua pemimpin negara itu tampak kompak mengenakan baju batik motif khas Indonesia.

Usai berfoto, Albanese mengajak Jokowi menuju teras belakang rumah untuk menikmati suasana malam Kota Sydney. Dari tempatnya berdiri, kedua pemimpin negara dapat melihat dua ikon Kota Sydney, yaitu Sydney Opera House dan Harbour Bridge saat suasana malam.

Selanjutnya, Albanese mengajak Jokowi untuk minum teh bersama di dalam rumah. Sembari menikmati minuman hangat yang disajikan, kedua pemimpin negara tampak larut dalam perbincangan santai malam itu.

“Dan sebagai catatan, saya sangat menantikan untuk menyambut Anda kembali ke Australia pada bulan depan [untuk agenda KTT Asean-Australia]. Saya ingin Anda menyaksikan ketika saya menjadi tuan rumah KTT khusus Australia, Presiden Widodo, di mana kita dapat bersepeda bersama seperti di negara Anda, bepergian di Sydney yang indah,” pungkas Albanese.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akbar Evandio
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper