Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kisah Pangeran Al-Waleed bin Khaled Al-Saud yang Koma 18 Tahun

18 tahun sudah Pangeran Al-Waleed bin Khaled Al-Saud tertidur menggunakan ventilator akibat cidera parah dan pendarahan otak yang dialaminya.
Pangeran Al-Waleed bin Khalid Al-Saud saat masih sehat./Istimewa
Pangeran Al-Waleed bin Khalid Al-Saud saat masih sehat./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Tahun ini, 18 tahun sudah Pangeran Al-Waleed bin Khalid Al-Saud tertidur menggunakan ventilator akibat cidera parah dan pendarahan otak yang dialaminya mengakibatkan dia koma dan dirawat di rumah sakit.

Keluarga Pangeran Al-Waleed, terutama sang ayah, Khaled bin Talal masih berharap dan yakin bahwa suatu hari dia akan terbangun dari tidurnya. 

Pangeran Al-Waleed adalah keponakan dari Alwaleed bin Talal, seorang miliarder Arab Saudi. Dia mengalami kecelakaan mobil pada tahun 2005 saat berusia 18 tahun dan belajar di perguruan militer di London. Akibat kecelakaan tersebut, dia mengalami koma

Melansir dari Siasat, diagnosis medis mengenai kondisi Pangeran Al-Waleed yang tertidur tersebut bervariasi. 

Delegasi medis yang terdiri dari tiga dokter dari Amerika Serikat (AS) dan seorang dokter dari Spanyol sempat diundang untuk menghentikan pendarahan di kepala Pangeran Al-Waleed. Sayangnya, dia belum sadar hingga saat ini. 

Selama ini, Al-Waleed menjalani kehidupan dengan bantuan alat medis. Pada 2015, para dokter memutuskan untuk mencabut perangkat atau mesin penopang kehidupan, namun ayahnya menolak saran tersebut. 

Meskipun sering ditanyai mengapa tidak melepas perangkat-perangkat yang terpasang pada tubuh Al-Waleed, sang ayah dan keluarga masih berharap putranya sembuh.

“Jika Tuhan ingin dia mati, dia sudah berada di kuburnya sekarang," kata Pangeran Khaled, dikutip dari The National News.

Sempat Sadar

Setelah mengalami koma selama lebih dari sepuluh tahun, Pangeran Al-Waleed bin Khalid Al-Saud berhasil menggerakkan tangan dua kali. 

Kejadian pertama pada 2019, ketika Putri Nora binti Talal, saudara perempuan ayah Al-Waleed, membagikan sebuh video yang menunjukkan Al-Waleed menggerakkan kepala ke sisi kiri dan kanan.

Kemudian, pada 2020, dalam sebuah klip video, dia terlihat menggerakkan jari-jarinya. 

"Anakku tercinta Khalid bin Talal Al Walid, segala puji bagi Allah, yang menghidupkan siapa yang Dia kehendaki dengan perintah-Nya. Segala puji bagi Allah, yang memulihkan kesehatan Anda, jadi jangan putus asa dengan kekuasaan Allah," tulisnya di Twitter.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arlina Laras
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper