Bisnis.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri, sudah membicarakan nama calon presiden (capres) dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Hasto mengungkapkan PDIP ingin presiden setelah Jokowi melanjutkan kerja-kerja mantan gubernur DKI Jakarta itu. Oleh sebab itu, Megawati juga membicarakannya kepada Jokowi.
"Ya tentu saja [Megawati bicara dengan Jokowi soal capres]. Apalagi kami berbicara tentang sustainability of the leader and policy sehingga antara Bung Karno, Ibu Mega, Pak Jokowi dan calon presiden yang akan datang," ujar Hasto saat ditemui di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, Senin (9/1/2023).
Dia menambahkan, Megawati sudah menimbang secara matang soal capres yang akan PDIP usung untuk Pilpres 2024.
Soal waktu, Hasto mengatakan presiden ke-5 Indonesia itu akan mengumumkannya jika momentumnya sudah tepat.
Dia mencontohkan, saat PDIP mengungkapkan capres yang akan diusung dalam Pilpres 2019, banyak yang kaget sebab Megawati mengumumkannya secara tiba-tiba.
Baca Juga
"Ibu Mega setelah akhir pidatonya pada rakernas 2018 di Bali tiba-tiba beliau mengumumkan, karena saat itu sudah dipandang matang, ketika mengumumkan Pak Jokowi pada periode yang kedua," ungkap Hasto.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengungkapkan Megawati sudah mengantongi nama capres yang akan diusung PDIP di Pilpres 2024.
Oleh sebab itu, Puan meminta perdebatan dan polemik terkait sosok kader PDIP yang paling pantas maju dalam Pilpres 2024 dihentikan.
"Ibu ketua umum sudah punya nama di kantongnya, tinggal diumumin. Jadi enggak usah nengok kiri-kanan, enggak usah bingung harus si ini, harus si itu," ujar Puan saat memberikan pembukaan bimbingan teknik kepada pimpinan daerah PDIP di Hotel Grand Paragon, Jakarta, Senin (9/1/2023).
Selain itu, dia mengatakan Megawati akan memberikan kejutan pada perayaan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 PDIP pada Selasa (10/1/2023) besok.
Putri Megawati itu mengatakan setiap HUT PDIP pasti selalu ada kejutan. Meski begitu, dia mengaku tak tahu apa kejutan yang akan disampaikan Megawati.
“Ya pastinya [ada kejutan]. Setiap ulang tahun kan ada surprise [kejutan], tapi namanya surprise ya enggak tahu. Cuma ibu ketua umum [yang tahu]. Surprise akan disampaikan,” ungkap Puan saat ditemui di Hotel Grand Paragon, Jakarta, Senin (9/1/2023).