Bisnis.com, SOLO - Ganjar Pranowo dipanggil oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk dimintai klarifikasi pada hari ini, Senin, 24 Oktober 2022.
Ganjar dimintai klarifikasi imbas dari pernyataannya siap nyapres. Dalam surat pemanggilan Ganjar yang beredar, ia diwajibkan hadir pukul 16.00 WIB hari ini di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat.
Berikut kronologinya:
Pada 3 Oktober lalu, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mendeklarasikan Ganjar sebagai capres usungannya untuk Pilpres 2024.
Meski demikian, Gubernur Jawa Tengah tersebut tidak mau banyak berkomentar terkait hal tersebut.
Pada 13 Oktober 2022, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan jika elektabilitas Ganjar lebih bagus daripada Puan Maharani.
Meski demikian, Hasto menjelaskan jika itu bukan menjadi acuan pertama pemilihan capres dari PDIP sendiri.
Baca Juga
“Elektoral itu bukan pertimbangan utama [PDIP dalam menentukan pemimpin yang diusung], tetapi pertimbangan kepentingan bangsa dan negara,” ujar Hasto kepada awak media di Sekolah Partai DPP PDIP, Jakarta, Kamis (13/10/2022).
Ganjar Pranowo sendiri mengungkapkan jika dirinya siap nyapres pada tanggal 18 Oktober 2022 alias enam hari lalu.
Meski demikian saat itu, dia tak yakin apakah PDIP akan mengusungnya di Pemilu tahun 2024 mendatang.
“Saya tidak tahu apakah partai cukup percaya dengan saya,” ujarnya dikutip dari siaran YouTube Beritasatu, Rabu (18/10/2022).