Bisnis.com, JAKARTA- Puncak arus balik diprediksi meningkat pada hari ini, Minggu (8/5/2022). Pantauan di lapangan sekitar pukul 14.38 WIB, arus kendaraan terus memadati Tol Cikampek menuju Jakarta.
Hal tersebut terlihat dari video Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang diambil dari atas. Dalam video tersebut terlihat kendaraan roda empat hingga bus memadati Tol Cikampek, kemacetan juga terlihat di sepanjang jalan.
Kebijakan one Way (satu arah) tetap diterapkan di Tol Cikampek untuk mengurangi kepadatan. Setelah one Way ada penyempitan karena adanya contraflow.
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy sebelumnya mengatakan bahwa sebanyak 270.000 kendaraan di perkirakan akan masuk ke Jabodetabek pada puncak arus balik yang diperkirakan terjadi pada hari ini, Minggu (8/5/2022).
Muhadjir menambahkan jumlah tersebut sepertiga dari jumlah total keseluruhan pemudik yang akan pulang ke Jakarta.
“Seperti yang disebut oleh Kapolri, hari Minggu akan menjadi puncak mudik dan berdasarkan dari prediksi jasa marga itu akan ada 270.000 kendaraan yang akan masuk ke jabodetabek dari semua arah. Ini memang harus kita siapkan sungguh-sungguh,” kata Muhadjir dalam keterangannya, Minggu (8/5/2022).
Baca Juga
Muhadjir juga menyampaikan bahwa akan ada penerapan one way untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas. Diketahui sejak pukul 14.00 WIB, Jumat (8/5), telah diberlakukan sistem satu arah mulai dari Gerbang Tol (GT) Kalikangkung hingga ke KM 47 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) arah Jakarta.