Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Khawatir Pecah Perang, Penerbangan Menuju Ukraina Mulai Ditutup

Maskapai Jerman Lufthansa Group yang menutup sementara penerbangan ke Kiev dan Odessa, Ukraina.
/Ilustrasi
/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah maskapai internasional yang menawarkan penerbangan ke Ukraina mulai menangguhkan layanannya, mengikuti kekhawatiran keamanan setelah kabar invasi Rusia ke Ukraina.

Salah satunya maskapai Jerman Lufthansa Group yang menutup sementara penerbangan ke Kiev dan Odessa.

"Keamanan penumpang dan kru pesawat kami adalah prioritas utama. Lufthansa terus memonitor situasi dari dekat dan berhubungan dekat dengan otoritas nasional dan internasional," seperti dikutip dari pernyataan perusahaan pada Sabtu, dilansir CNBC, Minggu (20/2/2022).

Perusahaan membawahi sejumlah maskapai lainnya seperti Austrian Airlines, Swiss International Air Lines, dan Eurowings.

Swiss juga akan menangguhkan penerbangan ke Kiev mulai Minggu sampai 28 Februari. Maskapai ini juga memutuskan tidak akan terbang di atas Ukraina untuk mencapai destinasi lainnya.

Sebelumnya, maskapai Belanda, KLM Royal Dutch Airlines telah mengambil langkah serupa pada pekan lalu.

Maskapai Ukraina SkyUp Airlines mengatakan bahwa penerbangan dari Madeira, Kepulauan Portugal, terpaksa harus mendarat di Moldova pada pekan lalu karena perusahaan yang menyewakan armadanya mengatakan tidak bisa masuk ke wilayah udara Ukraina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nindya Aldila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper