Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hari Sumpah Pemuda, Mahfud: Tekad Pemuda Bisa Meruntuhkan Gunung

Di Hari Sumpah Pemuda, Menko Polhukam Mahfud MD menyebut tekad dan cita-cita pemuda Indonesia mampu meruntuhkan gunung.
Menko Polhukam Mohammad Mahfud MD./Antara
Menko Polhukam Mohammad Mahfud MD./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD memperingati Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap 28 Oktober. Dia menyebut tekad dan cita-cita pemuda mampu meruntuhkan gunung.

Menurutnya, hal itu terbukti hanya dalam kurun 17 tahun (1928-1945) sejak Sumpah Pemuda diikrarkan, Indonesia mampu merdeka.

“Selamat memperingati Hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober. Hebatnya pemuda/pemudi Indonesia ketika bersumpah untuk bersatu pada 28 Oktober 1928 bisa digambarkan dalam adagium Bhs. Arab, "Himmaturrijaal tahdimul jibaal", cita-cita dan tekad pemuda dan pemudi bisa meruntuhkan gunung,” ujar Mahfud, dikutip dari akun Twitternya @mohmahfudmd, Kamis (28/10/2021).

Mahfud melanjutkan ikrar yang diucapkan para pemuda berhasil mengantarkan Indonesia untuk meraih kemerdekaan.

“Buktinya, sampai 3,5 abad kita dicengkeram oleh penjajahan bangsa asing. Tapi setelah para pemuda/pemudi membangun tonggak perjuangan dengan sumpah, "berbangsa, bertanah air, dan berbahasa satu yakni Indonesia" hanya butuh 17 tahun (1928-1945), kemudian Indonesia benar-benar merdeka,” ujarnya.

Hari Sumpah Pemuda ke-93 diperingati pada Kamis (28/10/2021) hari ini. Peringatan ini menjadi pengingat bagi seluruh bangsa Indonesia tentang perjuangan para pemuda mempersatukan visi dan misi bangsa.

Adapun Hari Sumpah Pemuda dilatarbelakangi oleh peristiwa pertemuan para pemuda dari berbagai organisasi pemuda daerah untuk merumuskan tiga ikrar Sumpah Pemuda.

Sumpah Pemuda dirumuskan oleh Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia (PPPI) pada Kongres I (27 Oktober 1928) dan Kongres II (28 Oktober 1928).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Indra Gunawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper