Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang Peringatan OPM, Fadli Zon Minta Panglima TNI Berkantor Sementara di Papua

Fadli Zon menyarankan agar TNI memastikan keamanan di Papua dan melakukan langkah antisipasi sejak dini menjelang peringatan OPM pada 1 Desember.
Waketum Partai Gerindra Fadli Zon (tengah) berjalan usai mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di kediaman SBY, Jakarta. Kamis (9/8). Pertemuan tersebut berlangsung tertutup dan singkat./ANTARA-Muhammad Adimaja
Waketum Partai Gerindra Fadli Zon (tengah) berjalan usai mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di kediaman SBY, Jakarta. Kamis (9/8). Pertemuan tersebut berlangsung tertutup dan singkat./ANTARA-Muhammad Adimaja

Bisnis.com, JAKARTA - Politikus Partai Gerindra Fadli Zon menyarankan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto untuk fokus pada penyelesaian konflik di Papua yang melibatkan Organisasi Papua Merdeka (OPM).

Fadli yang juga merupakan Anggota DPR RI ini menyarankan agar TNI memastikan keamanan di Papua jelang peringatan OPM pada 1 Desember.

“Biasanya pd 1 Desember ada peringatan OPM n mereka yg menginginkan Papua merdeka. Sy sarankan Panglima TNI ke Papua n memantau langsung n mengendalikan situasi di sana,” cuitnya melalui akun Twitter pribadinya @fadlizon, Senin (30/11/2020).

Bahkan, dia meminta Panglima TNI untuk berkantor di Papua untuk menunjukkan keseriusan Pemerintah dalam menyelesaikan konflik di Bumi Cendrawasih.

“Kalau perlu berkantor sementara di sana. Ini kalau serius “NKRI Harga Mati”,” imbuhnya.

Adapun, menjelang 1 Desember, OPM kerap melakukan aksi yang menimbulkan kericuhan. Namun, pada 1 Desember 2019, Panglima TNI Hadi Tjahjanto diketahui berkantor sementara di Papua.

Walhasil, pada saat itu konflik atau kericuhan yang diduga ditengarai OPM melandai karena aparat keamanan sudah melakukan antisipasi sejak awal.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper