Bisnis.com, JAKARTA – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat terjadi penambahan kasus terkonfirmasi positif di Indonesia sebanyak 3.633 orang per hari ini, Kamis (17/9/2020). Dengan penambahan tersebut, total pasien positif Covid-19 menjadi 223.628 orang.
Laporan harian itu menunjukkan bahwa Jakarta kembali mencatatkan kasus positif di atas seribu dan menjadi yang tertinggi pada hari ini. Jakarta dilaporkan memiliki tambahan 1.113 kasus positif, selain 952 kasus sembuh dan 14 kasus meninggal.
Selanjutnya, Jawa Barat melaporkan 353 kasus positif, selain 331 kasus sembuh, dan 3 kasus meninggal. Jawa Timur melaporkan 327 kasus positif, 281 kasus sembuh, dan 29 kasus meninggal.
Jawa Tengah melaporan 293 kasus positif, 230 kasus sembuh, 16 kasus meninggal, sedangkan Riau melaporkan 225 kasus positif, 34 kasus sembuh, dan 9 kasus meninggal.
Adapun, sejumlah daerah lain yang mencatatkan tambahan kasus harian positif di atas 100 orang adalah Kalimantan Timur, Banten, Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Sulawesi Selatan.
Sementara itu, Satgas Penanganan Covid-19 juga melaporkan per hari ini total kasus sembuh naik 2.585 menjadi 166.686 kasus. Kasus meninggal dilaporkan bertambah 122 menjadi 9.222.
Baca Juga
Adapun, jumlah suspek pada hari ini tercatat sebanyak 103.209, sedangkan spesimen yang diperiksa mencapai 41.804.
Pada hari sebelumnya, Rabu (16/9/2020) terjadi penambahan kasus terkonfirmasi positif di Indonesia sebanyak 3.963 orang, atau nyaris 4.000. Sementara itu, pada Selasa (15/9/2020) penambahan kasus konfirmasi positif tercatat sebanyak 3.507 orang.
Jumlah kasus positif pada Selasa meningkat dibandingkan data Senin yang berjumlah 3.141 kasus.