Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Covid-19 Global: 264.805 Orang Meninggal, WHO Ingatkan Lonjakan Kasus

Jumlah korban meninggal secara global akibat wabah Covid-19 telah mencapai 264.805 orang hingga pukul 07.00 WIB pagi ini, Kamis (7/5/2020).
Direktur Jenderal World Health Organization (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam konferensi pers COVID-19 di Jenewa, Swiss, Senin (2/3/2020)./Bloomberg-Stefan Wermuth
Direktur Jenderal World Health Organization (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam konferensi pers COVID-19 di Jenewa, Swiss, Senin (2/3/2020)./Bloomberg-Stefan Wermuth

Bisnis.com, JAKARTA - Jumlah korban meninggal secara global akibat wabah Covid-19 telah mencapai 264.805 orang hingga pukul  07.00 WIB pagi ini,  Kamis (7/5/2020), menurut laporan Worldometers.info.

Sedangkan jumlah pasien yang sembuh tercatat 1.292.208 orang dengan jumlah pasein terinfeksi atau positif Covid-19 sebanyak  2.261.520 orang. Adapun 48.195 orang (2 persen) di antaranya berada dalam kondisi kritis.

Amerika Serikat (AS) mencatat korban meninggal terbanyak sebesar 74.789 orang disusul Inggris 30.076 orang dan Italia dengan angka kematian 29.684 orang.

Spanyol mencatat korban meninggal dunia akibat wabah Covid-19 sebanyak 25.857 orang disusul Prancis sebanyak 25.809 orang hingga berita ini diturunkan.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperingatkan akan adanya lonjakan kasus dan kembalinya penguncian jika negara-negara yang memberlakukan pembatasan pandemi itu tidak mengelola transisi "dengan sangat hati-hati".

Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus, dalam briefing virtual dari Jenewa kemarin merekomendasikan serangkaian langkah yang harus diambil oleh negara-negara anggota seperti kontrol pengawasan dan kesiapan sistem kesehatan.

"Risiko kembali ke penguncian tetap sangat nyata jika negara-negara tidak mengelola transisi dengan sangat hati-hati dan dalam pendekatan bertahap," katanya seperti dikutip Aljazeera.com.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper