Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Keluarga Kerajaan Inggris Gelar Pertemuan Bahas Pangeran Harry dan Meghan

Keluarga Kerajaan Inggris akan menggelar pertemuan tatap muka untuk membahas masa depan Pangeran Harry dan istrinya, Meghan Markle.
Meghan Markle bersama suaminya, Pangeran Harry, di acara gala premiere film terbaru karya Walt Disney Studio, The Lion King./Istimewa
Meghan Markle bersama suaminya, Pangeran Harry, di acara gala premiere film terbaru karya Walt Disney Studio, The Lion King./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA  - Keluarga Kerajaan Inggris akan menggelar pertemuan tatap muka untuk membahas masa depan Pangeran Harry dan istrinya, Meghan Markle.

Pertemuan digelar di Sandringham pada Senin (13/1/2020), menyusul pengumuman pengunduran diri pasangan Duke dan Duchess of Sussex itu dari peran mereka sebagai anggota senior keluarga kerajaan.

Mengutip BBC, Ratu Elizabeth II, Pangeran Harry, Pangeran William, dan Pangeran Charles dikabarkan akan menghadiri pertemuan tersebut. Sementara itu, Meghan Markle diperkirakan akan bergabung dalam diskusi melalui sambungan telepon dari Kanada.

Pangeran Charles telah kembali dari Oman untuk pembicaraan, setelah menghadiri upacara belasungkawa kematian Sultan Qaboos bin Said Al Said. Sedangkan Pangeran Harry diketahui bepergian ke Sandringham dari Frogmore Cottage, rumahnya di Windsor.

Pembicaraan diharapkan akan menghasilkan "langkah selanjutnya" dalam perjalanan untuk mendefinisikan hubungan baru pasangan itu dengan Keluarga Kerajaan.

Pertemuan pada Senin di estate Ratu di Norfolk itu akan menjadi yang pertama kalinya kerajaan berhadapan langsung dengan Pangeran Harry sejak pengumuman pengunduran diri melalui akun resmi pasangan Sussex pada Rabu (8/1).

Pangeran Harry dan Meghan mengumumkan bahwa mereka akan mundur sebagai anggota senior keluarga kerajaan dan menegaskan bermaksud hidup mandiri secara finansial serta membagi waktu antara Inggris dan Amerika Utara.

Ratu Elizabeth dan Pangeran Charles pun dikabarkan terluka dan kecewa dengan pengumuman mengejutkan Harry dan Meghan. Keduanya tidak diajak berkonsultasi mengenai pernyataan tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper