Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anak Bupati Majalengka Diduga Tembak Kontraktor, Pelaku Belum Ditetapkan Sebagai Tersangka

Polres Majalengka hingga saat ini masih memproses kasus penembakan yang diduga dilakukan anak Bupati Majalengka. Hingga saat ini polisi belum menetapkan pelaku sebagai tersangka. Sementara itu korban dikabarkan mengalami luka di tangan.
Ilustrasi/Jibiphoto
Ilustrasi/Jibiphoto

Bisnis.com, JAKARTA - Polres Majalengka hingga saat ini masih memproses kasus penembakan yang diduga dilakukan anak Bupati Majalengka.

Berdasar informasi yang diperoleh Bisnis.com, hingga saat ini polisi belum menetapkan pelaku sebagai tersangka. Sementara itu korban dikabarkan mengalami luka di tangan.

"Masih diproses, tapi belum ada penetapan tersangka," ujar sumber Bisnis.com, Rabu (13/11/2019).

Sebelumnya, pada Selasa (12/11/2019), Wakapolres Majalengka Kompol Hidayatullah membeberkan kronologi penembakan oleh IN terhadap seorang kontraktor pada Minggu (10/11) malam.

"Awalnya korban atau pelapor melakukan penagihan kepada IN terkait dengan salah satu pekerjaan proyek," kata Hidayat di Majalengka, Jawa Barat seperti diberitakan Antara.

Menurut Hidayat, korban dan pelaku IN bersepakat bertemu di depan ruko, jalan raya Cigasong-Jatiwangi, Minggu (10/11) sekitar pukul 23.30 WIB.

Dari keterangan korban, kata Hidayat, terjadi pengeroyokan dan penembakan yang mengenai tangan korban.

"Selanjutnya terjadi insiden yang mengakibatkan korban luka tembak," ujarnya.

Kasus pengeroyokan dan penembakan tersebut masih didalami Satreskrim Polres Majalengka.

Hidayat mengatakan bahwa pihaknya sudah memeriksa enam saksi atas kejadian tersebut dan terus melakukan pendalaman.

"Nanti perkembangan (kasus ini) akan disampaikan lebih lanjut," kata Hidayat.

Pelaku berinisial IN ditengarai sebagai PNS dan menjabat Kabag di Pemkab Majalengka. Informasi lain menyebutkan bahwa pelaku juga menjabat sebagai Ketua Perbakin Majalengka. Pelaku dikabarkan menembak korban menggunakan peluru karet.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Saeno
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper