Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio akhirnya angkat bicara terkait dengan ditunjuknya Angela Herliani Tanoesoedibjo sebagai Wamenparekraf yang akan membantunya menjalankan tugasnya.
Ditemui usai rapat koordinasi terkait 5 Destinasi Wisata Superprioritas di Kantor Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (26/10/2019), Wishnutama mengatakan adanya kesamaan latar belakang antara dirinya dan Angela akan sangat membantu dirinya menjalankan tugas mengembangkan pariwisata dan ekonomi kreatif di Tanah Air.
Adapun pada kesempatan tersebut Wishnutama didampingi oleh Angela yang enggan memberikan komentar maupun tanggapan terkait dengan penunjukkan dirinya sebagai Wamenparekraf kepada awak media.
"Dia (Angela) berangkat dari background yang sama dengan saya dan saya pikir akan sangat membantu saya dalam banyak hal. Untuk berpikir, bertukar pikiran, banyak yang saya lihat bisa banyak membantu," katanya.
Wishnutama dan Angela selama ini dikenal sebagai praktisi media penyiaran televisi.
Wishnutama merupakan pendiri sekaligus Chief Executive Officer (CEO) PT Net Mediatama atau NET TV. Sebelumnya, pria kelahiran Jayapura, 4 Mei 1970 itu juga sempat berkarir di sejumlah televisi swasta di Tanah Air, antara lain Trans 7, Trans TV, dan Indosiar.
Adapun Angela yang mengisi sejumlah jabatan di perusahaan yang tergabung dalam perusahaan media, yaitu Media Nusantara Citra (MNC) Group milik taipan Hary Tanoesodibjo yang tak lain adalah ayahnya. Jabatan yang sempat diemban oleh Angela antara lain Direktur Media MNC Group, Wakil Direktur Rajawali Citra Televisi Indonesia (RCTI), dan Wakil Direktur Global TV (GTV).
Pada tahun 2018, Angela juga sempat menjabat sebagai Managing Director RCTI dan GTV. Kemudian untuk karier politik Angela tercatat sebagai calon legislatif DPR RI dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo) daerah pemilihan (dapil) Jawa Timur I pada Pemilu 2019. Partai itu tak lain adalah partai besutan sang ayah.
Lebih lanjut, Wishnutama mengatakan dalam waktu dekat dirinya dan Angela akan menyiapkan pembagian tugas untuk mengakselerasi pencapaian-pencapaian yang diharapkan oleh Kemenparekraf.
"Sekarang saya sedang mempelajari segala sesuatunya agar kita bisa tahu Wamenparekraf ini bisa bantu apa dan lain sebagainya. Orangnya pintar dan cerdas akan sangat bisa membantu kami," tegas Wishnutama.