Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wapres China Temui Jusuf Kalla di Istana

Wakil Presiden Jusuf Kalla menerima kunjungan kehormatan dari Wakil Presiden China Wang Qishan di Istana Wapres Jakarta, Sabtu (19/10/2019) pagi.
Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla/Antara
Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla menerima kunjungan kehormatan dari Wakil Presiden China Wang Qishan di Istana Wapres Jakarta, Sabtu (19/10/2019) pagi.

Wapres Qishan tiba di Istana Wapres pukul 11.46 WIB dan langsung disambut oleh Wapres JK. Keduanya berbincang sejenak sebelum santap siang bersama di Auditorium Istana Wapres Jakarta.

Qishan berada di Indonesia untuk menghadiri pelantikan presiden dan wakil presiden RI terpilih periode 2019-2024, Joko Widodo-Ma’ruf Amin pada Minggu (20/10).

Usai pelantikan, Qishan juga dijadwalkan melakukan kunjungan kehormatan kepada Wapres terpilih Ma’ruf Amin dan santap malam bersama di Istana Wapres Jakarta, Minggu.

Wapres Qishan sebelumnya telah mengunjungi Solo dan Sragen, Jumat (18/10), dalam rangkaian kegiatan kunjungannya ke Indonesia. Qishan dan rombongan juga sempat bertemu dengan Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin dan Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Akhirul Anwar
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper