Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jimly Assidiqqie Siap Pimpin DPD RI Periode 2019 - 2024

Ketua Umum ICMI Jimly Assidiqqie menyatakan kesiapannya jika dipilih mayoritas anggota DPR untuk memimpin lembaga tersebut.
Jimly Asshiddiqie : Siap memimpin DPD RI/Antara
Jimly Asshiddiqie : Siap memimpin DPD RI/Antara

Bisnis.com, JAKARTA -  Ketua Umum ICMI Jimly Asshiddiqie  menyatakan kesiapannya jika dipilih mayoritas anggota DPD untuk memimpin lembaga tersebut.

Jimly Asshiddiqie adalah calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD RI) periode 2019 - 2024.

"Saya insya Allah siap menjadi ketua DPD RI periode 2019-2024 jika dipercaya oleh rekan-rekan anggota lainnya," ujar Jimly dalam keterangan tertulis yang diterima Antara, Minggu (22/9/2019).

Jimly mengaku sejauh ini telah menerima cukup banyak dukungan dari anggota DPD lainnya untuk maju sebagai ketua DPD RI.

Ketua Umum Ikatan Cendikiawan Muslim (ICMI) ini menyampaikan sejumlah alasan terkait kesediaannya maju dalam kontestasi pimpinan DPD RI.

Pertama, kata dia, DPD RI merupakan lembaga negara yang lahir pascareformasi sebagai representasi utusan daerah, maka sudah sepantasnya memperjuangkan kepentingan daerah di pusat.

Kedua, DPD RI merupakan wajah persatuan nasional, karena terdiri dari perwakilan 34 provinsi. Oleh karena itu menjadi penting menjaga keseimbangan lembaga tersebut baik secara internal maupun eksternal.

"Terakhir, perlu adanya ikhtiar bersama dengan DPR maupun lembaga lain untuk sinergis dan kolaboratif pascapilpres dan pileg yang terpolarisasi tajam," ujar Guru Besar Universitas Indonesia (UI) ini.

Jimly mengimbau proses pemilihan pimpinan DPD RI dilakukan berdasarkan nilai-nilai demokrasi Pancasila yang mengedepankan musyawarah mufakat.

"Kita juga harus kembali kepada nilai demokrasi Pancasila, yaitu musyawarah. Tidak harus semuanya di-voting. Jika jabatan dijadikan komoditas dan diperebutkan dengan segala cara itu sumber masalah, tentu itu sudah sangat terbukti selama beberapa periode terakhir," kata dia.

Mengenai strategi untuk memperoleh posisi pimpinan DPD RI, Jimly mengaku tidak memiliki strategi khusus. Dia mengatakan dirinya lebih banyak memperkuat komunikasi dan rajin bersilaturahmi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper