Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Huawei Coba Masuk ke Pasar Brasil Lagi

Perusahaan asal China Huawei Technologies Co. Ltd. kembali mencoba masik ke pasar smartphone di Brasil, yang merupakan terbesar keempat di dunia,
CEO of the Huawei Consumer Business Group Richard Yu./REUTERS-Sergio Perez
CEO of the Huawei Consumer Business Group Richard Yu./REUTERS-Sergio Perez

Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan asal China Huawei Technologies Co. Ltd. kembali mencoba masik ke pasar smartphone di Brasil, yang merupakan terbesar keempat di dunia, dengan meluncurkan dua perangkat bergaya mewah baru bulan ini, setelah sebelumnya gagal menjual perangkat dengan harga lebih terjangkau.

Langkah tersebut akan membawa Huawei melampaui perannya sendiri sebagai pemasok perangkat seluler di Brasil untuk melawan Samsung Electronics Co. dan Lenovo Group Motorola yang mendominasi pasar smartphone lokal.

“Brasil merupakan pasar dengan kesempatan yang besar bagi Huawei, dan kami punya portofolio yang kompetitif untuk memuaskan ekspektasi konsumen,” kata Ketrina Dunagan, Vice President Huawei di Amerika, seperti dilansir Reuters, Sabtu (20/4).

Rencana Huawei di Brasil sendiri juga menunjukkan pengembangan perusahaan asal China tersebut pada bidang teknologi dan pasar di Amerika latin, bergerak dari fokus pengembangan sebelumnya di komoditas dan infrastruktur.

Brasil adalah pasar Amerika Latin yang terbilang langka, karena ponsel Huawei masih jarang ditemukan di toko-toko. Saat ini Huawei hanya mulai bisa menjual ke lusinan wilayah di Brasil, dengan persentase pangsa pasar mencapai dua digit.

Huawei merupakan perusahaan manufaktur ketiga terbesar di dunia, pertama kali meluncurkan produk ponselnya di Brasil pada 2014, yaitu Ascend P7. Namun, permintaannya ternyata tidak tinggi hingga akhirnya produk tersebut ditarik dari pasaran.

Saat ini, Huawei rencananya akan mengimpor dua perangkat premium, yaitu seri P30 yang dilengkapi dengan kamera beresolusi tinggi.

“Strategi pemasaran kali ini akan sangat berbeda dari sebelumnya, karena brand kami sebenarnya belum diketahui oleh masyarakat Brasil,” sambung Dunagan.

Lima tahun lalu, Huawei sudah ditetapkan sebagai pemasok operator seluler dan hanya mampu menjual sepersepuluh smartphone baru di Brasil. Kali ini, Huawei sudah bekerja sama dengan rantai ritel lain sehingga mampu menjual dua pertiga dari seluruh perangkat yang dipasarkan.

Adapun, banyaknya model baru nan mutakhir dinilai bisa membantu Huawei memikat perhatian pembeli.

"Pasar Brasil telah mencapai tingkat kematangan dan produsen memunculkan hal baru untuk meyakinkan konsumen untuk mengganti smartphone mereka dengan yang baru," kata Renato Meireles, analis riset di IDC Brasil.

Penjualan smartphone di Brasil diperkirakan turun 4,3% tahun ini, Meireles menambahkan, setelah penurunan 6,8% pada 2018.

"Semester pertama masih dipengaruhi oleh turbulensi ekonomi dan politik, tetapi penjualan harus meningkat di semester kedua dengan kedatangan pemain baru," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Mutiara Nabila
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper