Bisnis.com, JAKARTA – Lembaga survei Poltracking Indonesia menggelar exit poll dalam penyelenggaraan Pilpres dan Pileg 2019. Hasil untuk elektabilitas partai politik menunjukkan dominasi dua partai.
Dalam laporan yang diterima Bisnis, Rabu (17/4/2019), diketahui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) berada di puncak dengan 18,6 persen disusul posisi runner up Gerindra 14,3 persen. Berikut rinciannya :
PDI-P : 18,6 persen
Gerindra : 14,3 persen.
PKB : 9,9 persen
Golkar : 9,1 persen
PKS : 6,5 persen
Nasdem : 4,5 persen
PAN : 3,9 persen
Demokrat : 3,2 persen
PPP : 2,5 persen
Hanura : 1,3 persen
Perindo : 1,2 persen
PSI : 0,9 persen
Berkarya : 0,4 persen
PBB : 0,4 persen
PKPI : 0,2 persen
Garuda : 0,2 persen
Dan yang menyatakan rahasia : 22,9 persen.
Poltracking Indonesia mengadakan survei terhadap 8.000 responden dengan menggunakan metode stratified multistage random sampling dengan margin of error +/- 1,4 persen pada tingkat kepercayaan 99 persen. Pengambilan data survei, penentuan responden dan wawancara di lapangan, dilaksanakan 17 April 2019.