Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

4 Jenazah WNI Korban Kecelakaan Bus di Malaysia Dipulangkan Lusa

Jasad empat warga Indonesia yang meninggal dalam kecelakaan tunggal bus karyawan di Sepang, Malaysia akan segera dipulangkan ke tanah air.
Ilustrasi/ANTARA-Raisan Al Farisi
Ilustrasi/ANTARA-Raisan Al Farisi

Bisnis.com, JAKARTA - Jasad empat warga Indonesia yang meninggal dalam kecelakaan tunggal bus karyawan di Sepang, Malaysia akan segera dipulangkan ke tanah air.

Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri Lalu Muhammad Iqbal menyampaikan proses administrasi untuk pemulangan telah dirampungkan. Keempat jenazah rencananya akan diterbangkan pada Kamis 11 April 2019 dengan penerbangan dari Kuala Lumpur ke Medan.

"Rencananya jenazah akan diterbangkan denga pesawat Malaysia Airlines MH 860 rute Kuala Lumpur-Medan, ETD/ETA. 08.30-08.30 pada Kamis tanggal 11 April 2019," tulis Iqbal dalam keterangan resmi, Selasa (9/4/2019).

Menurut Iqbal, seluruh korban meninggal ini diketahui berasal dari Sumatera Utara.

Setidaknya 14 warga negara Indonesia (WNI) menjadi korban dalam kecelakaan bus karyawan Malaysian Airlines (MAS) Cargo, di dekat Bandara Internasional Kuala Lumpur, Malaysia, pada Minggu (7/4). Selain empat korban meninggal, 10 WNI mengalami luka-luka dan kini tengah dalam perawatan.

Kecelakaan terjadi ketika bus yang mengangkut karyawan itu tengah dalam perjalanan dari asrama karyawan di Nilai, Negeri Sembilan, menuju lokasi Malaysian Airlines (MAS) Cargo Complex. Bus tersebut hilang kendali dan jatuh ke saluran air sedalam 20 meter.

Terdapat sekitar 43 karyawan di dalam bus, seluruhnya adalah warga asing. Supir bus itu sendiri adalah warga Malaysia.

Berdasarkan informasi terakhir yang diterima, total korban meninggal dunia mencapai 12 orang, termasuk pengemudi, dan 32 lainnya dirawat di rumah sakit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper