Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

13 Anggota Tim Sepakbola Anak Thailand Berhasil Diselamatkan. Dunia Menyambut Gembira

Kelompok terakhir dari 12 anak laki-laki dan pelatih sepak bola Thailand tersebut berhasil diselamatkan dari kompleks gua terendam banjir. Penyelamatan dramatis itu mengakhiri 17 hari upaya penyelamatan yang mencekam Thailand, juga dunia.
Para siswa berkumpul dan mengekspresikan kegembiraan di depan Rumah Sakit Chiang Rai Prachanukroh, tempat 12 anak anggota tim sepkbola bersama pelatihnya dirawat setelah diselamatkan dari kompleks gua Tham Luang, di wilayah utara provinsi Chiang Rai, Thailand, (11/7/2018)./Reuters-Athit Perawongmetha
Para siswa berkumpul dan mengekspresikan kegembiraan di depan Rumah Sakit Chiang Rai Prachanukroh, tempat 12 anak anggota tim sepkbola bersama pelatihnya dirawat setelah diselamatkan dari kompleks gua Tham Luang, di wilayah utara provinsi Chiang Rai, Thailand, (11/7/2018)./Reuters-Athit Perawongmetha

Bisnis.com, CHIANG RAI, Thailand - Upaya penyelamatan tim sepakbola anak Thailand yang berjalan suskses memancing ucapan selamat dari berbagai bagian dunia.

Tim evakuasi Thailand menyatakan rasa lega mereka serta berterima kasih dan menyatakan kegembiraannya, Rabu (11/7/2018) setelah sukses menyelamatkan tim sepakbola yang terjebak di dlam gua setelah menjalani latihan.

Kelompok terakhir dari 12 anak laki-laki dan pelatih sepak bola Thailand tersebut berhasil diselamatkan dari kompleks gua terendam banjir. Penyelamatan dramatis itu mengakhiri 17 hari upaya penyelamatan yang mencekam Thailand, juga dunia.

Selasa malam, kelompok terakhir dari 13 tim sepak bola "Wild Boars" itu berhasil dibawa keluar dari gua yang terendam banjir. Mereka dibawa dengan menggunakan helikopter, kemudian melalui jalan darat ke rumah sakit sekitar 70 km (45 mil) dari gua Thames Lung.

Kelompok terakhir yang berhasil diselamatkan itu bergabung dengan rekan satu tim mereka untuk menjalani perawatan dan akan tetap berada di rumah sakit.

Kelompok itu diselamatkan setelah 17 hari berada di dalam kompleks gua yang luas di Thailand utara setelah berlatih sepakbola pada 23 Juni.

Penyelamatan mendominasi berita utama halaman depan di Thailand.

"Semua Anggota Wild Boars Selamat," tulis salah satu judul berita.

"Hooyah! Misi selesai," ujar judul lainnya, seraya memberikan pujian kepada pasukan khusus angkatan laut Thailand yang terlibat dalam penyelamatan.

Hashtag #Hooyah pun menjadi sangat populer di kalangan netizen Thailand yang ingin menunjukkan dukungan mereka terhadap ratusan penyelamat, termasuk penyelam dari seluruh dunia, yang membantu mengeluarkan anak-anak malang tersebut.

Kepala misi penyelamatan Narongsak Osottanakorn mengucapkan terima kasih kepada orang-orang di Thailand dan di seluruh dunia. Hal itu disampaikannya pada konferensi pers pada hari Selasa.

"Misi ini berhasil karena kami punya kekuatan. Kekuatan cinta. Semua orang mengirimnya [untuk] seluruh 13 [anggota tim sepakbola itu]," kata Narongsak kepada wartawan.

Dia membenarkan bahwa tiga anggota SEAL angkatan laut dan seorang dokter yang bersama anak-anak di dalam gua itu juga muncul dengan selamat.

Orangtua anak laki-laki akan dapat mengunjungi mereka, katanya.

"Mereka sudah pulang untuk mandi ... dan kemudian para orangtua akan dapat mengunjungi mereka, melalui panel kaca, di rumah sakit," kata Narongsak kepada wartawan.

Penyelamatan Menakjubkan

Masyarakat di seluruh dunia bergembira atas keberhasilan tim penyelamat mengakhiri drama itu dengan hasil menakjubkan.

Drama penyelamatan di Thailand itu bahkan bergema hingga ke Rusia, saat Piala Dunia mamasuki putaran akhir. Anggota timnas sepakbola Prancis dan Inggris menyambut berita penyelamatan itu dan mengirimkan harapan terbaik bagi anggota tim sepakbola Wild Boars melalui Twitter.

Bahkan, Pogba menghadiahkan kemenangan Prancis untuk anak-anak yang baru lolos dari lubang maut tersebut.

"Kemenangan ini untuk para pahlawan hari ini, anak-anak lelaki yang baik, kalian begitu kuat," kata pemain tengah Prancis ini setelah timnya mengalahkan Belgia 1-0, Selasa malam waktu setempat.

Bek Manchester City dan Inggris Kyle Walker, yang timnya akan menghadapi Kroasia di semifinal kedua Rabu. Ia menyatakan ingin mengirim kaos kepada anak-anak lelaki.

"Berita luar biasa bahwa semua anak-anak Thailand keluar dari gua dengan selamat!" ujar Walker dalam kicauan di akun twitternya. 

Pencarian Google pada Selasa untuk kata-kata "penyelamatan gua Thailand" mengungkapkan 359 juta hasil. Perhatian memuncak sejak pekan lalu ketika penyelam Inggris menemukan anak-anak dan misi penyelamatan dimulai.

Araya Hargate, salah satu aktris papan atas Thailand dan duta merek kosmetik L'Oreal, berbagi kartun anak-anak dikelilingi oleh tim penyelamat di halaman Instagram-nya, yang memiliki 7,9 juta pengikut.

"Lagipula ... dunia bukan tempat yang buruk #humanityfaithrestored #thailandcaverescue," tulis aktris yang dikenal di Thailand sebagai "Chompoo" ini.

Pejabat Thailand diperkirakan akan mengadakan konferensi pers pada Rabu untuk memberikan info terbaru kondisi kesehatan 12 anak laki-laki dan pelatih mereka yang berusia 25 tahun.

Narongsak mengatakan kepada wartawan bahwa rincian rute jalan keluar dan misi penyelamatan juga akan disampaikan saat konferensi pers tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Saeno
Editor : Saeno
Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper