Kabar24.com, SAMARINDA - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian mengunjungi perbatasan Republik Indonesia- Malaysia di Pulau Sebatik, Rabu (28/3/2018).
Kunjungan kerja di Pulau Sebatik Panglima TNI dan Kapolri mengunjung Pos Perbatasan RI- Malaysia, Aji Kuning, Polsek Aji Kuning, Patok III, Pos AL Sungai Pancang, Polsek Sungai Nyamuk, dan berakhir di Pos Marinir Sungai Bajo.
Di Pos Aji Kuning Panglima TNI dan Kapolri menerima Paparan dari Dansatgas Yonif 621/Manuntung.
Selanjutnya acara dilanjutkan Pengarahan Panglima TNI kepada anggota TNI Polri di jajaran Kabupaten Nunukan.
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan TNI-Polri harus tetap solid dalam menjaga keutuhan persatuan dan kesatuan NKRI.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Pemda Nunukan yang sudah memberi suport dukungan terhadap tugas pokok TNI-Polri. Dengan adanya dukungan dari Pemda akan sangat membantu hal tersebut," kata Hadi dalam pers rilis diterima bisnis.com.
Baca Juga
Hadi juga menjelaskan letak titik rawan adanya kemungkinan berbagai penyelundupan di wilayah perbatasan sangat riskan, maka perlu adanya bantuan dari masyarakat juga untuk memberikan informasi kepada aparat, apabila mendapatkan informasi yang menonjol diwilayah perbatasan.
"Menghadapi tahun pemilu kita sebagai aparat TNI Polri harus tetap menjunjung tinggi sikap netralitas TNI Polri," tegas Panglima.
Sementara, Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian menyampaikan suka duka yang ada di daerah perbatasan wajib disyukuri dan dijadikan semangat dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.
"Soliditas TNI Polri wajib tetap kita jalin, karena dengan demikian masyarakat pun akan bercermin dari soliditas tersebut dan menerapkan dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian rasa aman dan tentram akan terwujud," jelas Tito.
Acara Pemberian bingkisan dari rombongan Panglima TNI kepada Satgas yang ada di Pos Aji Kuning dan masyarakat serta veteran yang ada di Sebatik.
Rombongan pimpinan TNI dan Polri itu tiba di Pulau Sebatik dengan menumpang heli bell TNI AU jenis puma nomor HT – 7201.
Rombongan mendarat di Lapangan Sepakbola Aji Kuning, Kecamatan Sebatik Tengah, di dalam rombongan tersebut didampingi Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Mulyono dan Gubernur Kalimanan Utara, Irianto Lambrie. Kedatangan rombongan disambut dengan Tarian Japin.