Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tahun Ini, Surabaya Dapat Suplai 20.000 Keping Blanko E-KTP

Pemerintah Kota Surabaya akhirnya mendapat tambahan 20.000 keping blanko e-KTP untuk melanjutkan penyelesaian data kependudukan elektronik bagi warga Surabaya.
Petugas Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) mencetak E-KTP/ANTARA-Adeng Bustomi
Petugas Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) mencetak E-KTP/ANTARA-Adeng Bustomi

Kabar24.com, SURABAYA - Pemerintah Kota Surabaya akhirnya mendapat tambahan 20.000 keping blanko e-KTP untuk melanjutkan penyelesaian data kependudukan elektronik bagi warga Surabaya.

Kepala Seksi Identitas Penduduk Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Surabaya Laily Susanti menjelaskan nantinya 20.000 keping blanko tersebut akan disebar ke 31 kecamatan. Masing-masing kecamatan mendapatkan jatah blanko dengan jumlah yang tidak sama, antara 700 keping sampai 1.000 keping.

"Tahun ini kami baru mendapat 20.000 keping. Ini akan kami percepat pendistribusiannya melalui sosialisasi-sosialisasi," katanya seperti dikutip dalam siaran pers, Senin (12/2/2018).

Dia mengatakan salah satu kendala pendistribusian e-KTP ini adalah adanya kerusakan alat cetak e-KTP di sejumlah kecamatan. Adapun alat cetak dan perekama e-KTP yang dimiliki Surabaya yakni 20 unit, dan sebanyak 4 unit di antaranya mengalami kerusakan.

"Masih ada 14 kecamatan lain yang berfungsi alatnya. Jadi sebagian kecamatan melakukan join alat perekaman," katanya.

Adapun 14 kecamatan alatnya masih berfungsi dengan baik yakni Kecamatan Sawahan, Wonokromo, Wonocolo, Wiyung, Sukolilo, Tandes, Sukomanunggal, Semampir, Mulyorejo, Pabean Cantian, Kenjeran, Gubeng, Rungkut dan Pakal.

Laily menambahkan, hingga saat ini masih ada sekitar 349.883 orang yang belum melakukan perekaman e-KTP. Sedangkan warga yang sudah melakukan perekaman ada lebih dari 1,9 juta orang.

"Banyak warga yang belum melakukan perekaman ini karena warga yang bersangkutan tidak ada di tempat saat petugas kecamatan akan mendistribusikan e-KTP yang sudah tercetak," katanya.

Dia mengatakan, untuk mempercepat perekaman e-KTP, Dispendukcapil Surabaya akan mendatangi sejumlah lokasi yang tidak terjangkau seperti sekolah-sekolah SMA, rumah sakit dan penjara, juga melakukan sosialisasi kepada lansia di liponsos.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Peni Widarti
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper