Kabar24.com, JAKARTA - Panitia seleksi Pengadaan CPNS Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Tahun 2017 mengumumkan kelulusan hasil akhir.
Dalam pengumuman yang ditayangkan di laman http://cpns.esdm.go.id/ disebutkan peserta lulus dengan kualifikasi pendidikan S1 dan S2 diwajibkan melakukan verifikasi dokumen pada 29 sampai dengan 30 November 2017 pukul 09.00 - 16.00 WIB di Kantor Kementerian ESDM Jalan Medan Merdeka Selatan No.18 Jakarta.
Sedangkan untuk peserta lulus dengan kualifikasi pendidikan SMK dan D-III diwajibkan melakukan verifikasi dokumen pada 4 Desember 2017 dan 8 Desember 2017 dengan lokasi yang telah ditentukan.
Sebagaimana diketahui, 61 K/L membuka lowongan penerimaan CPNS 2017 Tahap II dengan menyediakan total formasi sebanyak 17.928.
Baca Juga
Kementerian ESDM sendiri menyediakan formasi sebanyak 65.
Adapun total pelamar CPNS 2017 Tahap II sampai dengan hari terakhir pendaftaran pada 25 September 2017 mencapai 1.295.925 orang.
Untuk rincian nama-nama peserta lulus CPNS Kementerian ESDM, silakan klik link di bawah ini:
http://cpns.esdm.go.id/main_frame.html