Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HAJI 2017: Jamaah Meninggal di Arab Saudi Capai 501 Orang

Dua orang jamaah haji Indonesia dilaporkan hari ini, Senin (18/9/2017) meninggal di Madinah, sehingga total jamaah yang meninggal di Arab Saudi menjadi 501 orang
Sejumlah jamaah haji berada di makam Baqi, Madinah./Istimewa-Kemenag
Sejumlah jamaah haji berada di makam Baqi, Madinah./Istimewa-Kemenag

Kabar24.com, JAKARTA-Dua orang jamaah haji Indonesia dilaporkan hari ini, Senin (18/9/2017) meninggal di Madinah, sehingga total jamaah yang meninggal di Arab Saudi menjadi 501 orang

Menurut data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Indonesia Daerah Kerja (Daker) Makah, dua jamaah meninggal di Madinah itu adalah Koriyah Binti Juwid Sukman (SOC 53) dan Aisyah binti Bahrum Saragih (MES 17).

Situs resmi Kementrian Agama, pada Senin ini (18/9/2017) menjelaskan dari 501 jamaah haji Indonesia itu meninggal di Jedah sebanyak 5 orang, di Makah 366 orang, dan wafat di Madinah sebanyak 43 orang.

Selanjutnya jamaah yang meninggal di Arafah sebanyak 20 orang, dan di Mina mencapai 67 orang. Selain itu ada 23 jamaah haji meninggal yang juga berasal dari Indonesia, merupakan anggota jamaah haji khusus.

Sementara itu jamaah haji Indonesia yang tertua, Bennu Labah Hanreng usia 102 tahun, telah tiba di Debarkasi Makassar, Sulawesi Selatan, kemarin, setelah melaksanakan rangkaian ibadah haji selama 40 hari di Arab Saudi.

Jamaah haji asal kota Parepare itu menyatakan suka citanya telah menunaikan rangkaian ibadah haji dan melihat secara langsung Kabah. “Saya masih ingat saat-saat di sana, saya melihat langsung Kabah alauh tidak sempat mencium Hajar Aswad,” ujarnya.

Bennu yang kelahiran Soppeng, 2 Januari 1915 dan tergabung dalam Kloter 9 Embarkasi Makassar (UPG 09) mengaku ingin kembali lagi ke Makah dan Madinah untuk beribadah.

“Semoga menjadi haji mabrur. Saya masih mau ke sana lagi. Dan mudah-mudahan semua orang Indonesia bisa melaksanakan ibadah haji sebelum meninggal dunia, Amin,” ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper