Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Begini Pandangan Menteri Susi tentang Islam di Forum Perdamaian Dunia

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengatakan, prinsip Islam yang moderat di Indonesia sebagai negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia perlu dijaga.
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti/Reuters-Beawiharta
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti/Reuters-Beawiharta

Kabar24.com, JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengatakan prinsip Islam yang moderat di Indonesia sebagai negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia perlu dijaga.

"Selain itu, Indonesia juga perlu konsiten dalam menjaga sistem moderasi, karena kalau sampai lengah dapat menyebabkan ekstremisme. Tidak ada yang menginginkan ini terjadi," kata Susi dalam acara Forum Perdamaian Dunia (World Peace Forum/WPF) ke-6 di Jakarta, Kamis (3/11/2016).

Dia menilai Indonesia yang lebih dari 80% penduduknya beragama Islam, sampai saat ini telah mampu mengakomodasi perbedaan dengan baik.

"Ini adalah tugas kita bersama meyakinkan bahwa tidak ada yang menganggu, mengacaukan, memengaruhi, atau memicu ancaman terhadap perdamaian dan kemoderatan. Ekstremisme tidak boleh tumbuh di negeri ini," ucap dia.

Indonesia juga berkewajiban mempromosikan kemoderatan sekaligus mendukung setiap negara untuk menjalankan kedaulatan dalam menyejahterakan rakyatnya, mengingat salah satu ancaman ekstremisme dapat muncul dari kondisi ekonomi negara yang buruk, seperti misalnya negara yang gagal menyediakan kebutuhan dasar warganya.

Susi juga berpesan bahwa setiap negara bangsa harus mampu menjaga komunikasi untuk bekerja sama mengentaskan kemiskinan dan membangun pondasi ekonomi dunia.

Untuk menerapkan hal tersebut dibutuhkan sikap saling menghargai dan tolerasi dari masing-masing negara sehingga tidak ada lagi pemaksaan kehendak dari negara yang merasa kuat kepada yang lemah.

"Kalau saling menghargai dan tolerasi terjadi, negara dapat menyejahterakan keluarga dan menciptakan lingkungan yang mendukung tumbuh kembang generasi muda untuk memahami perbedaan dan belajar toleransi," ucap Susi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper